Kadis Komimfo Sumatera Barat Bersama Waka Polres Agam Tinjau Pelaksanaan Kegiatan Vaksinasi Warga Agam

Berita Sidikkasus.co.id

AGAM SUMBAR – Gubernur Sumatera Barat, yang diwakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumatera Barat Jasman sekaligus Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 provinsi sangat mengapresiasi animo masyarakat Agam untuk mendapatkan vaksin Covid-19.

Waka Polres Agam ,Kompol Syafril.SH.MM.MH, Sekretaris Daerah Kab.Agam, Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun beserta personil dari Polres Agam dampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumatera Barat peninjauan dan mengawasinya yang divaksin Covid-19, bahwa di Sumatera Barat sangat optimis Kabupaten Agam bisa memperbaiki posisi cakupan vaksin yang saat ini paling rendah.

“Setelah tinjau langsung ke lapangan, ternyata warga Agam sangat antusias, dibuktikan dengan ramainya warga yang datang. Artinya tidak benar warga Agam tidak mau divaksin,” ujarnya saat meninjau Gebyar Vaksinasi Covid-19 di GOR Rang Agam, Rabu (6/10/2021).

Lebih lanjut disampaikan Jasman, melihat tingginya antusiasme warga bervaksin, dirinya menyakini Kabupaten Agam bisa terlepas dari posisi kunci vaksinasi terendah di Sumatera Barat.

“Saya optimis Agam akan merangkak naik, warga semuanya antusias, tinggal bagaimana kita menindaklajuti ini sampai ke pelosok nagari,” ucapnya.

Sebenarnya imbuh Jasman, sejak lahir hingga dewasa masyarakat sudah terbiasa melakukan vaksinasi. Untuk itu, masyarakat diminta untuk tidak termakan kabar hoaks dan takut melakukan vaksin Covid-19.

“Sejak lahir kita divaksin, masuk sekolah, menjelang menikah, lantas mengapa sama vaksin Covid-19 ini kita takut. Jadi jangan percaya hoaks,” tegasnya.

Melihat tingginya animo masyarakat agam bervaksin, pihaknya mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Agam dan Polres Agam. Pihaknya berharap Agam sukses menciptakan herd immunity di tengah masyarakat.

“Terima kasih bapak bupati, bapak kapolres yang telah siang malam berjibaku tanpa lelah mempersiapkan segala sesuatu demi masyarakat bisa mendapatkan vaksin Covid-19,” tuturnya.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun mengatakan, percepatan vaksinasi tidak hanya terhenti pada gebyar vaksin massal ini in saja, Pemkab Agam akan terus memperluas cakupan vaksinasi.

“Kita akan terus lanjutkan gebyar ini, bahkan hingga ke pelosok-pelosok nagari, semoga upaya kita melindungi masyarakat dari gempuran virus Corona bisa tercapai,” ujarnya. (Syafrianto)

Komentar