GANN JABAR DUKUNG POLDA JABAR BERANTAS PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA

Berita sidikkasus.co.id

JABAR – Yayasan Gugus Antisipasi Narkotika Nusantara (GANN) DPD Jawa Barat menghadiri undangan Kapolda Jabar dalam acara Pemusnahan Barang Bukti di Mapolda Jabar hari ini Kamis 19 Mei 2022.

Yang dihadiri para pejabat se Propinsi Jawa Barat dan juga para Aktivis Pegiat Anti Penyalahgunaan Narkotika. Pihak GANN Jabar hadir Ketua DPD Tubagus R Wijaya, Sekretaris Yanto Dharma Gunawan, S.H., Penasihat DPD Gann Jabar bp Heri Permana, S.H.,M.Hum, Dewan Pakar Nasional Yayasan GANN Dr. Musa Darwin Pane, S.H.,M.H., Dan jajaran DPD Gann Jabar Indra Novriansyah, pa Endang dan lainnya.

Ketua DPD GANN Jabar mengapresiasi kesuksesan Kapolda Jabar dan jajaran Direktorat Narkotika Polda Jabar atas kegiatan hari ini yang merupakan rangkaian panjang kerja-kerja anggota yang profesional.

Dari Mapolda Jabar Dr. Musa Darwin Pane, S.H.,M.H. yang akrab disapa MDP sebagai Dewan Pakar Nasional Yayasan GANN yang juga Ketua Dewan Pakar Peradi Bandung dalam kesempatan ini mengucapkan selamat dan sukses giat Kapolda Jawa Barat dan jajarannya dalam rangka memberantas penyeludupan dan penyalahgunaan Narkotika, kedepan diharapkan bisa terus bekerjasama dengan Pegiat Anti Narkotika mengantisipasi penyalahgunaan Narkotika di Indonesia dan khususnya di Jawa Barat.
#stoppenyalahgunaannarkotika

Komentar