Oktara dan Ritma Terpilih Jadi Uda Uni Duta Wisata Agam 2021

Berita Sidikkasus.co.id

AGAM SUMBAR – Oktara Roberto (21) dan Ritma (22) terpilih sebagai Uda dan Uni Duta Wisata Kabupaten Agam Sumatera Barat, tahun 2021.

Terpilihnya putra dan putri terbaik asal Kecamatan Tanjung Mutiara (Uda) dan Palembayan (Uni) itu setelah berhasil menyisihkan 9 pasang peserta lainnya, pada grand final Uda Uni Duta Wisata Kabupaten Agam tahun 2021, Rabu (6/10/2021) di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam.

Keduanya terpilih setelah melalui proses penjurian yang cukup alot. Mereka dianggap tepat, karena memenuhi kriteria yang ditetapkan lima dewan juri profesional.

Di hadapan para undangan, Bupati Agam yang diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Agam Yosefriawan bersama Ketua Dekranasda Kabupaten Agam, Ny. Yenni Andri Warman memasangkan selempang Uda Uni, serta menyerahkan hadiah kepada Uda Uni terpilih, termasuk kepada beberapa kategori pemenang lainnya.

Turut juga memasangkan salempang bagi finalis lainnya, Ketua GOW Agam Ny. Titik Irwan Fikri, Kadis Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Syatria, Bundo Kanduang Kabupaten Agam Rosmiati dan para tim juri.

Atas terpilihnya Uda Uni Duta Wisata 2021, bupati dalam kesempatan itu mengucapkan selamat kepada Uda dan Uni terpilih. Ia berharap, Uda dan Uni terpilih betul-betul dapat mengemban tugas sebagai pelopor dalam memajukan sektor kepariwisataan di Agam.

“Saya berharap melalui pemilihan Uda dan Uni bisa mengekspos dan mempromosikan seluruh potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Agam, sehingga bisa menjadi destinasi unggul. Mungkin adek-adek bisa membuat semacam channel youtube,” harapnya.

Hal senada juga diharapkan Ketua Dekranasda Agam Ny. Yenni Andri Warman. Ia meminta Uda Uni agar terus meningkatkan kemampuan dan ilmu pengetahuan. Karena, Uda Uni Agam yang terpilih nantinya akan menjadi utusan kabupaten ke tingkat provinsi.

“Tentu kita bersama Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga akan melakukan pembinaan secara bertahap, guna pemantapan persiapan lomba nantinya,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam, Syatria menyampaikan, pemilihan Uda Uni diawali dengan seleksi dan karantina peserta di Hotel Wahid Lubuk Basung, dengan peserta berasal dari 16 kecamatan di Agam.

“Kita menilai, tidak hanya intelektualnya, tim juri juga menguji pengetahuan tentang budaya Minangkabau, adat istiadat, bahasa serta wawasan kepariwisataannya,” terangnya. (Syafrianto)”

Komentar