LUMAJANG – JKN. Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Lumajang akan terus berupaya untuk membantu mempercepat capaian keberhasilan program keluarga berencana, sehingga dapat menekan lajunya angka pertumbuhan penduduk di Kabupaten Lumajang.
Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Kodim 0821 Lumajang Letkol Inf. Ahmad Fauzi, SE., usai Pencanangan Safari PKK-KB-Kesehatan Kabupaten Lumajang Tahun 2019, bertempat di Pendopo Kantor Camat Padang, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (3/10/2019).
Fauzi menyampaikan, bahwa pihaknya akan selalu memberikan dukungan terhadap program-program yang telah direncanakan oleh Pemerintah dan organisasi kemasyarakatan, guna terwujudnya masyarakat Lumajang yang bermartabat dan sejahtera.
“Kamis (26/9/2019) lalu, saya telah menutup resmi kegiatan Safari TNI-KB-Kesehatan Kabupaten Lumajang Tahun 2019, dan dalam realisasinya di periode Juli hingga September 2019 telah berhasil mencapai sekitar 6.445 Akseptor,” ujarnya.
Selain itu, disampaikan Fauzi, bahwa kesadaran masyarakat Lumajang akan pentingnya program KB Kesehatan sangat tinggi, hal tersebut dibuktikan dengan jumlah capaian Akseptor yang cukup bagus di periode Juli hingga September 2019.
“Meskipun Safari TNI-KB-Kesehatan telah selesai, kami jajaran TNI akan terus berupaya untuk membantu, dengan cara memberikan pendampingan terhadap PKK, Tenaga Kesehatan dan PLKB (Petugas Penyuluh Keluarga Berencana, red),” katanya.
Ia menambahkan, salah satu tugas pokok TNI di wilayah sesuai dengan Undang-undang TNI Nomor 34 Tahun 2004, menyebutkan bahwa TNI harus membantu menyukseskan semua program-program pemerintah. Oleh karena itu, sangat diperlukan adanya penyamaan visi, misi dan tujuan program antara TNI dan pemerintah.
“Dengan dicanangkannya Safari PKK – KB – Kesehatan tahun 2019 ini, Saya harap agar masyarakat juga dapat terlibat untuk menyukseskannya, sehingga ke depan bisa terwujud Kabupaten Lumajang yang hebat dan bermartabat,” imbuhnya.
Reporter: Riaman
Komentar