TNI dan Petani Jatiroto Bangun Pintu Pembagi Air

Berita Jejakkasusnews.co.id

Lumajang, JKN. Bati Tuud Koramil 0821/12 Jatiroto Serma Mistari mengatakan, bahwa terpenuhinya kebutuhan air bagi lahan sawah sangat diperlukan guna menunjang peningkatan hasil pertanian.

Hal tersebut dikatakannya saat bersama personel koramil yang lain membantu pembangungan pintu pembagi air di Desa Kaliboto Kidul, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (15/9/2019).

Mistari juga mengatakan, turut sertanya Personel Koramil 0821/12 Jatiroto dalam pelaksanaan pembangunan pintu pembagi air, merupakan salah satu wujud pelaksanaan tugas pendampingan terhadap petani dalam mensukseskan program Ketahanan Pangan Nasional yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

“Dengan dibangunnya pintu pembagi air ini, diharapkan dapat memenuhi kebutuhan air bagi lahan pertanian yang ada di Desa Banyuputih Kidul, sehingga proses tanam sampai panen tidak mengalami kendala dengan hasil yang lebih meningkat,” ujarnya.

Sementara itu Ketua Gapoktan Kecamatan Jaya Abadi, Kusman menyampaikan, pembagi air yang dibangun ini nantinya akan memiliki tiga pintu, yang akan mengalirkan air ke lahan pertanian milik tiga kelimpok tang (poktan) dengan luas mencapai 250 hektar.

Dia menambahkan, tiga poktan yang lahannya di aliri dari pintu pembagi ini antara lain Poktan Pondok Beringin, Poktan Kebang Kolor dan Poktan Kembang Sukun.

“Terima kasih disampaikan kepada anggota Koramil yang selama ini telah mendampingi dan membantu petani, sehingga dapat mereka termotivasi untuk meningkatkan hasil panen dalam menunjang suksesnya Program Ketahanan Pangan Nasional seperti yang diharapkan oleh pemerintah,” pungkasnya.

Reporter  : Riaman

Publisher: Teddy

Komentar