Berita Sidikkasus.co.id
LUMAJANG – Guna meningkatkan mutu media dan para wartawannya, Pimpinan Perusahaan ( PIMPRUS )/ Pimpinan Redaksi media sidikkasus Cetak dan Online, Teddy Syachruddin, S.H., yang berkantor pusat di Jl. Raya Aruji Kartawinata. RT. 02/02. Gumirih, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa timur (Jatim) hadiri Rapat Koordinasi para pimpinan perusahaan media se Jatim di Magetan, Kamis ( 24/9/2020 ).
“Ya, kalau terkait peningkatan mutu media dan wartawan, saya akan selalu hadir,” ujar Pimpinan Redaksi media sidikkasus.co.id Teddy Syachruddin, S.H., saat di hubungi Kabiro Sidikkasus, Lumajang, melalui via whatsapp nya, Kamis ( 24/9/2020 ) pukul 14.00 Wib.
Menurutnya, dengan adanya rakor tersebut, setidaknya akan mendapatkan ilmu mutu peningkatan media yang nantinya bisa di sampaikan kepada para wartawannya.
“Saya ingin wartawan saya semuanya dalam menjalankan tugas sebagai jurnalis, sesuai dengan kode etik jurnalistik”, tegasnya.
Lebih jauh ia menjelaskan, kalau sudah sesuai dengan kode etik jurnalistik, tentunya sudah bisa dikatakan profesional dan proporsional.
Namun, kata ia, seorang wartawan tidak hanya berkarya dan menghasilkan karya, tetapi juga tingkah laku wartawan masuk dalam ranah publik. “Harus bisa dijadikan contoh”, jelasnya.
Ia mengimbau, agar semua wartawan sidikkasus, dalam melakukan penulisan berita lebih mengedepankan unsur 5w + 1h.
Kata ia, berita yang baik adalah berita yang memiliki enam unsur yang dikenal dengan 5W + 1H. “What (apa), who (siapa), where (di mana), when (kapan), why (mengapa), dan how (bagaimana) adalah pertanyaan yang dijawab dan dijelaskan dalam berita,”ungkap Teddy.
Lanjut Teddy dengan adanya Rakor tersebut yang mana ada sekitar kurang lebih 70 ( Tujuh puluh) para pemilik media maupun Pimred saling bertukar pikiran membahas perusahaan media yang tentunya sudah berbadan hukum, sehingga bisa menjadi perusahaan media yang lebih profesional dan menghasilkan.
Dalam Kegiatan tersebut juga ada beberapa poin -poin tertentu yang di musyawarahkan sehingga menghasilkan keputusan bersama. ( Ria )
Reporter : Biro Lumajang.
Komentar