Berita sidik kasus.co.id
SINTANG – Kodim 1205/Sintang menggelar kegiatan Apel Danramil dan Babinsa tersebar TA. 2020 bertempat di Aula Makodim Sintang, Jalan Pembangunan, Kelurahan Tanjung Puri, Sintang yang diselenggarakan selama 2 hari pada tanggal 26 dan 27 November 2020.
Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Kasrem 121/Abw, Kolonel Kav Aloysius Nugroho Santoso, mengusung tema “Danramil dan Babinsa Siap Mendukung Tugas TNI AD Dalam Penanganan COVID-19, Pemulihan Ekonomi dan Mensukseskan Pilkada Serentak Tahun 2020”.
Dandim 1205/Sintang, Letkol Inf Eko Bintara Saktiawan menjelaskan tujuan diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk menyamakan persepsi, pola pikir, aplikasi, evaluasi dan tindakan para Danramil dan Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD dalam melaksanakan kebijakan Pimpinan guna menyikapi permasalahan Binter di wilayah untuk mendukung tercapainya tugas pokok TNI AD.
Selain itu dalam kegiatan apel Danramil dan Babinsa tersebar Kodim 1205/Sintang ini juga diisi oleh materi dari instansi luar militer seperti dari Dinas Kesehatan tentang penanggulangan Covid maupun dari KPU mengingat kita sebentar lagi menghadapi Pilkada, lanjut Dandim Sintang.
“Sasaran kegiatan ini adalah meningkatnya kesiapan satuan dalam menghadapi permasalahan sosial sesuai tipologi wilayah yang menjadi tanggung jawabnya guna mendukung tugas pokok TNI AD dimasa yang akan datang serta terwujudnya penguatan nilai dasar dan karakter Danramil dan Babinsa sebagai ujung tombak pembinaan teritorial di wilayah dalam rangka menyiapkan potensi Nasional menjadi kekuatan pertahanan aspek darat”, pungkasnya.
*(AHMAD REZALY.S)*
Komentar