Sidoarjo, jejakkasusnews.co.id –
Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah,SH.,M.Hum optimis Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo tahun 2019 ini bisa meraih penghargaan Swasti Saba Wiwerda.
Optimisme Bupati Saiful Ilah itu ditegaskan saat menerima kunjungan dari Tim Verifikasi Kabupaten/Kota Sehat Tingkat Nasional di Kabupaten Sidoarjo, pada Rabu,(4/9)kemarin.
Asisten I Tata Pemerintahan & kesra Kabupaten Sidoarjo, Dr. Heri Susanto selaku Ketua tim Kabupaten Sehat Pemkab Sidoarjo, menyampaikan persiapan-persiapan yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dalam mempersiapkan diri sebagai kabupaten sehat telah dimulai sejak 2018 lalu.
Ditambahkan, 2017 lalu, Sidoarjo telah mendapatkan penghargaan kabupaten/kota sehat tingkat pemantapan, berupa Swasti Saba Padapa. Diharapkan, tahun ini, bisa naik ke tingkat pembinaan, Swasti Saba Wiwerda.”Jelasnya Heri.
Dalam sambutan Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, mengatakan bahwa Kabupaten/kota sehat merupakan program unggulan Kemendagri dan Kemenkes RI. Bertujuan mewujudkan kondisi masyarakat hidup bersih, nyaman, aman dan sehat. Program ini dibutuhkan peran aktif dan kontribusi langsung masyarakat,” tuturnya.
“Pada tahun 2018 hingga saat ini, Pemkab Sidoarjo bersama Forum Kabupaten Sidoarjo Sehat telah mengembangkan cakup pada 10 Kecamatan untuk diajukan verifikasi tingkat nasional pada 4 (empat) tatanan yaitu : Pemukiman Sarana dan prasarana umum Sehat, Industri dan perdagangan Sehat, Kehidupan masyarakat sehat dan mandiri, dan kehidupan sosial yang sehat. Katanya.
Bupati Saiful ilah memastikan untuk menuai prestasi tersebut, Pemkab Sidoarjo melalui Tim Kabupaten Sehat, sejumlah soliditas tim internal, konsep perencanaan, penganggaran, rapat evaluasi dan dukungan dari pemerintah desa, pihaknya yakin Pemkab Sidoarjo mampu menyabet prestasi itu.
“Karena membangun masyarakat yang sadar peningkatan kesehatan ini tentunya kita harus bersama-sama,” tandasnya.
Dalam waktu bersamaan, Tim Penilai Kabupaten Sehat di Kabupaten Sidoarjo yang dilakukan oleh Anita R. Bultom selaku Koordinator Tim Verifikasi yang berasal dari Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan menyampaikan beberapa definisi termasuk di dalamnya tujuan dilakukannya kabupaten sehat.
Sementara tim verifikator KKS pusat telah melakukan verifikasi dokumen terhadap 202 usulan kabupaten/kota dari 29 provinsi. Dari jumlah itu, hanya 165 kabupaten/kota yang lolos dan dilaksanakan verifikasi lapangan. Salah satunya adalah Kabupaten Sidoarjo. Kabupaten Sidoarjo hingga saat ini sudah dalam proses verifikasi, sebelumnya proses administrasi Kabupaten Sidoarjo sudah dianggap baik dan lolos hingga tahap verifikasi.
“Dalam dua hari ini kami bersama tim akan lakukan pengecekan tentang bagaimana program-program kabupaten sehat di Kabupaten Sidoarjo , semoga hasilnya adalah yang terbaik bagi Sidoarjo,” ujar Anita di ruang Transit Room Pendopo Delta Wibawa.
Anita juga berharap Kabupaten Sidoarjo dapat menjadi kabupaten stimulatif bagi kabupaten/kota lainnya di Indonesia dalam mencapai penghargaan-penghargaan atau pencapaian yang selama ini sudah diterima Kabupaten Sidoarjo”.Tuturnya.
Pertemuan di Transit Room Pendopo delta Wibawa tersebut dihadiri Wakil Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin, Assiten dan Staf ahli Pemkab Sidoarjo, Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Seluruh Camat ,dan Tim Forum Kabupaten Sidoarjo Sehat. (Ron).
Komentar