Tempat Perjudian Sabung Ayam Digerebek, Diduga Bocor, Petugas Temui Tempat Sudah Kosong

Berita Sidikkasus.co.id

LUMAJANG – Tidak menghendaki adanya perjudian, Personil 3 Pilar TNI, Polri dan Satpol PP Kabupaten Lumajang, Jawa timur (Jatim) Bubarkan tempat perjudian Sabung ayam, di Dusun Madurejo, Desa Munder, Kecamatan Yosowilangun, Kamis (27/05/2021).

Bati tuud Koramil 0821/11 Yosowilangun, Peltu Mashuri, dikonfirmasi sidikkasus.co.id, Sabtu malam (29/05) melalui sambungan satelitnya membenarkan adanya penggerebekan perjudian Sabung ayam tersebut.

“Ya benar, pada Kamis (27/05), tiga pilar TNI, Polri dan Satpol PP melakukan penggerebekan tempat perjudian Sabung ayam,” kata peltu Mashuri.

Selain dibubarkan, kata peltu Mashuri, juga dilakukan pembongkaran. “Ya, pada pukul 13.20 WIB, langsung dilaksanakan pembongkaran Tenda semi permanen yang dijadikan sebagai arena perjudian”, jelasnya.

Lebih jauh Peltu Mashuri menjelaskan, bahwa Sebelumnya lokasi perjudian tersebut berjalan sekitar 4 hari dengan dibuatkan atap semi permanen. Namun ada pengaduan masyarakat kepada Forkopimda Kabupaten Lumajang.

Lalu, lanjutnya, pada hari Kamis tanggal 27 Mei 2021 pukul 13.10 WIB, Personel gabungan 3 Pilar dari Koramil 0821/11 Yosowilangun, Satpol PP Kabupaten Lumajang, Sabhara Polres Lumajang dan Polsek Yosowilangun tiba dilokasi perjudian. “Namun situasi kalangan perjudian sudah sepi dari para penjudi, hanya tersisa 1 (satu) ekor ayam yang ditinggal lari oleh pemiliknya, dan kejadian Penggerebekan tersebut diduga sudah bocor”, kata Pelda Mashuri.

Mashuri menegaskan, bahwa judi itu dilarang negara. “Maka kami selaku pemilik wilayah teretorial tak segan segan untuk melakukan pembubaran”, tegasnya. (Ria)

Reporter: Biro Lumajang

 

Komentar