Berita Sidikkasus.co.id.
BANYUWANGI – Innalillahi wainna ilaihi rojiun, kabar duka datang dari keluarga besar Taruna Siaga Bencana( TAGANA) Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana( DINSOS PP dan KB) Kabupaten Banyuwangi, salah satu relawan terbaiknya atas nama Joko Santoso, SE telah berpulang untuk menghadap kepada sang Kholiq pada hari Jumat 10 Mei 2024, malam.
Kabar meninggalnya saudara Joko Santoso selaku Tagana Dinsos PP dan KB Banyuwangi menyisakan duka yang sangat mendalam, terutama bagi teman- teman seangkatan relawan kemanusian. Semasa hidupnya almarhum banyak aktif sebagai relawan dan tidak banyak mengeluh dalam bertugas baik di wilayah Kabupaten maupun di luar Kabupaten Banyuwangi.
Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD )Banyuwangi, beliounya merupakan sosok relawan kemanusian sebagai Tagana yang tidak banyak mengeluh dalam bertugas, sehingga teman- teman merasa kehilangan dengan sosok beliounya.
Agus Suryoso selaku Koordinator Lapangan ( KORLAP )Tagana Dinsos PP dan KB Banyuwangi mengungkapkan,” kita semua sangat terpukul dengan meninggalnya almarhum saudara Joko Santoso mereka itu orang yang baik dan tulus serta ikhlas dalam menjalankan tugas di saat ada bencana hal itulah yang membuat kita semua merasa kehilangan.
Selain itu,” almarhum semasa hidupnya selalu memberikan contoh yang baik kepada teman- teman yang lain, disamping itu almarhum sangat dikenal dengan kesabarannya di saat melakukan tugas di lapangan. Alhamdulillah teman- teman Tagana Dinsos PP dan KB kompak untuk menghantarkan saudara almarhum ke tempat peristirahatannya yang terakhir.” Ungkapnya.
Sementara itu, Dedy Utomo,SE selaku Koordinator Tagana( KORTAG) Kabupaten Banyuwangi menambahkan,” Tagana Banyuwangi pada hari Sabtu 11 Mei 2024 telah di tinggalkan teman seperjuangan untuk selama lamanya yakni saudara Joko Santoso atau yang lebih di kenal dengan nama Joko Cl.
Tidak hanya itu,” duka mendalam sangat dirasakan oleh keluarga besar Tagana Dinsos PP dan KB Banyuwangi, mengingat sudah 20 tahun bahu membahu melaksanakan tugas saat tanggap darurat penanggulangan bencana, almarhum saudara Joko Santoso adalah sosok yang bertanggung jawab dan konsisten dalam melaksanakan setiap tugas di saat penanggulangan bencana.” Ucap Dedy.
Masih kata Dedy, semoga almarhum semasa hidup sampai akhir hayatnya segala amal baiknya di terima di sisiNya dan salah serta hilaf selalu mendapat ampunan dari Allah,SWT, Tuhan Yang Maha Esa, serta keluarga yang di tinggalkan di berikan kesabaran dan ketabahan.” Pungkasnya.
REPORTER ( PENDIK )
Komentar