Setelah Normal, Bupati Akan Menerima Vaksin Covid-19

Ketgam. Kepala Dinas Kesehatan Teluk Bintuni Frangky Dominggus Mobilala.

Berita Sidikkasus.co.id

BINTUNI – Gagal menerima Vaksin Covid-19 Perdana akibat tekanan darah mencapai 177/100 dan gejala ispa Bupati Teluk Bintuni Ir.Petrus Kasihiw, MT akan mengulang kembali di vaksinasi covid-19 berikutnya setelah normal.

Kepala Dinas Kesehatan Teluk Bintuni Franky D. Mobilala menjelaskan sebenarnya pelaksanaan Vaksin Covid-19 di Rumah Jabatan Bupati ini yang di ikuti oleh Pak Bupati, Asisten, dan Kepala OPD untuk dijadikan contoh setelah itu baru seluruh ASN supaya bisa mengikuti karena pimpanan sudah melakukan vaksin.

” Karena pelayanan publik masih sangat rendah hanya beberapa persen, masih banyak ASN yang belum divaksin, kami berharap setelah bapak bupati dan pimpinan OPD sudah divaksin, semua pengawai diharapkan untuk vaksin,” Kata Kepala Dinas Kesehatan Teluk Bintuni, ketika di wawancarai awak media di Rumah Jabatan Bupati, Bumi Saniari SP 3, Distrik Manimeri, Kamis (15/7/2021)

Terkait untuk pengawai atau ASN yang akan di vaksin, ini masih dalam masa PPKM setelah selesai PPKM akan diadakan di Gedung Sasana Karya kantor bupati.

Foto. Kepala Dinas Pendidikan Teluk Bintuni , Albertus Anofa saat menerima Vaksin Covid-19

Frangky Mobilala menambahkan, Bupati tadi karena tekanan darahnya tinggi akhirnya belum bisa divaksin, besok kita akan cek kesehatan Bapak bupati lagi secara keseluruhan, mungkin karena kecapeaan akhirnya tekanan darah beliau tinggi, kalau besok tekanan darahnya stabil mungkin 2 atau 3 hari kedepan akan dilakukan vaksin kepada Bapak bupati, tutupnya. (Ser)

Komentar