Berita sidikkasus.co.id
BANYUWANGI – Gambiran, Selain tugas yang di emban sehari-hari sebagai satuan kewilayahan yang terjun langsung ke masyarakat personil Koramil 06 Gambiran Kodim 0825 Banyuwangi tidak lupa dengan jatidiri personil yang mana sebagai makhluk Tuhan yang tidak akan lupa pada Sang Pencipta yaitu Allah SWT, Selasa (10/09/2024)
Maka dari itu personil Koramil 06 Gambiran yang dipimpin langsung oleh Bati Tuud Pelda Mujiono melaksanakan Do’a bersama yang dilaksanakan di Mushola Al Barokah Gambiran dalam kegiatan tersebut Pelda Mujiono menyampaikan,” Bahwasanya do’a bersama ini dilakukan agar seluruh anggota lebih mendekatkan diri sama Sang Maha Pencipta dan bukan itu saja hal ini dilakukan untuk meminta kepada Allah SWT agar kita terhindar dari Bala dan Bencana.
“Kegiatan ini tidak untuk Koramil saja melainkan untuk bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kita akan terus melaksanakan kegiatan Do’a bersama setiap ada waktu di sela-sela kegiatan yang dilaksanakan dan menambah keharmonisan dilingkungan kesatuan.
Dengan harapan,” Semoga dengan adanya kegiatan do’a bersama disatuan kita akan lebih mendekatkan diri kepada yang Maha Kuasa,”pungkasnya.
(Jhoen SDK)
Komentar