Berita Sidikkasus.co.id
Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Karang Dpp Serka Gilang memberikan bantuan Alkitab dan sarana olah raga kepada masyarakat perbatasan di Kampung Yabanda, Distrik Yaffi, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
Minggu (24/11)
Satgas Raider 300 menjalin silaturahmi kepada masyarakat Kampung Yabanda dengan memberikan bantuan Alkitab dan sarana olah raga bola volly kepada masyarakat, dengan ini diharapkan dapat menjalin hubungan yang baik antara TNI dengan warga masyarakat kampung binaan.
Bantuan sarana olah raga bola volly kami berikan kepada Bapak Wepi perwakilan pemuda Kampung Yabanda, dengan harapan dapat menjalin keakraban dan keharmonisan antar warga dengan bermain bola volly, dengan bantuan sarana bola volly ini juga pemuda dan warga Kampung dapat selalu berlatih dan membina kemampuan bermain bola volly mereka.
Selain itu, kami Satgas Yonif Raider 300 juga memberikan bantuan sarana ibadah berupa Alkitab kepada masyarakat kampung Yabanda lewat Pendeta Gereja Injil Bapak Ferdinan, diharapkan dengan bantuan ini para jamaat GKI Maranata Yabanda semakin giat melaksanakan ibadah ke Gereja khususnya pada setiap hari minggu.
Masyarakat Kampung Yabanda sangat bangga dengan kehadiran dari Personel Satgas Raider 300 di Kampung Yabanda ini, karena selalu bisa membantu masyarakat dan juga selalu bisa mengayomi dan menjaga masyarakat perbatasan Papua, masyarakat juga mengucapkan terima kasih banyak kepada Personel Satgas Yonif Raider 300/Bjw, semoga dengan ini selalu terjaga keharmonisan dan tali silaturahmi antara masyarakat dengan Personel Satgas.
Autentikasi
Papen Satgas Raider 300
Lettu Inf Dody Suyono
Komentar