MELAWI – JKN.
Sat Binmas Polres Melawi selalu berada ditengah masyarakat, terutama dibulan suci ramadhan 1440 H tahun 2019 ini. Yaitu dengan cara melakukan patroli dialogis keliling pasar Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Rabu (22/5/2019) pagi.
Kegiatan Patroli dialogis yang dilaksanakan oleh Sat Binmas Polres Melawi dimanfaatkan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat dan mengajak warga untuk ikut menjaga situasi Kamtibmas selama bulan suci Ramadhan 1440 H.
Kegiatan patroli dialogis tersebut dipimpin Kasat Binmas AKP TP. Marbun diwakili KBO Sat Binmas Sopian Efendi beserta anggotanya Aiptu MTL Tobing, S. Sos, Bripka Supar’am, Bripka Mamie Purnomo, Brigadir Ngadino dan Brigadir Juliansyah. Dalam kegiatan patroli dialogis tersebut anggota Sat Binmas Polres Melawi memberikan himbauan kepada warga masyarakat untuk bersama menjaga situasi Kamtibmas selama Bulan Suci Ramadhan dan mengajak masyarakat agar bersinergi dengan Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan tentaram di lingkungannya masing – masing.
“Selain memberikan himbauan kamtibmas, kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan mendekatkan diri dengan masyarakat serta bersilaturrahmi langsung dengan para pemuda dan masyarakat di Pasar Nanga Pinoh,” tutur KBO Sat Binmas Ipda Sopian Efendi.
Kapolres Melawi AKBP Ahmad Fadlin, S.I.K., M. Si melalui Kasat Binmas AKP Theodorus Pardamean Marbun mengatakan “Dengan adanya kegiatan patroli dialogis sambang langsung kemasyarakat dan Penling kamtibmas yang dilaksanakan, diharapkan dapat mengantisipasi pergerakan aksi premanisme ataupun menutup ruang gerak para pelaku tindak kejahatan untuk melakukan aksinya. Melalui kegiatan ini juga mengajak para pelaku usaha pasar turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban diseputaran Pasar Nanga Pinoh,” ungkapnya.
“Bagi masyarakat yang akan berbelanja dipasar agar tidak menggunakan perhiasan secara berlebihan karena akan mengundang tindak kejahatan melakukan aksinya, perlu kita ingat lagi tindak kejahatan terjadi bukan hanya karena ada niatan saja tapi karena ada kesempatan dan peluang. Masyarakat juga harus selalu waspada terhadap pencurian kendaraan bermotor, simpan motor di tempat yang aman dan gunakan kunci ganda dan diharapkan juga masyarakat selalu menjaga kamtibmas dan tidak menjadi korban ataupun menjadi pelaku dari suatu tindak kejahatan,” pesannya.
(Jumain)
Komentar