Saat Peresmian Kantor Kecamatan Ulu Sosa, Plt Bupati Palas Menandatangani Prasasti dan pengguntingan pita

Berita Sidikkasus.co.id

PALAS – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Padang Lawas (Palas) drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, C.Ht., MM., M.Si didampingi Sekda Palas Arpan Nasution, Asisten I Pemerintahan Panguhum Nasution, resmikan gedung baru kantor kecamatan Ulu Sosa yang baru siap dibangun pada tahun anggaran 2021 yang lalu.Senin (14/2/2022).

Kecamatan Ulu Sosa hasil dari pemekaran ibukota kecamatan Sosa yang diresmikan pada hari Kamis( 31/12/2019.) yang lalu berlangsung di lapangan merdeka Sibuhuan

Acara peresmian Kantor Kecamatan Ulu Sosa, dirangkai dengan kegiatan Manortor sebagaimana adat budaya masyarakat Padang Lawas bersama para Tokoh Masyarakat Ulu Sosa. dan dilanjutkan dengan penandatanganan Prasasti dan pengguntingan pita oleh Plt Bupati Padang Lawas

Plt Bupati Dalam sambutan nya mengajak masyarakat untuk bersama -sama menjaga lingkungan sekitar gedung Kantor kecamatan Ulu Soso. agar kondisi bangunan kantor tersebut tetab terjaga dengan baik.

Ahmad Zarnawi Pasaribu juga menyampaikan bahwa keberadaan kantor kecamatan ini bertujuan untuk dapat memudahkan dalam urusan urusan atmistrasi yang mana dibutuhkan masyarakat.

warga. “Dari 11 desa di wilayah Kecamatan Ulu Sosa, diantaranya, Desa Hapung, Desa Hapung Torop,Desa Batu Gajah, Desa Parapat, Desa Handio, Desa Mandian, Desa Bonan Dolok,Desa Gunung Tua,Desa Horuon, Desa Harang Jae, dan Desa Harang Julu,” dengan jumlah penduduk yang cukup banyak jelasnya.

“Dengan diresmikannya gudung kantor Camat ini, semoga segala urusan masyarakat menjadi mudah,” tutup Zarnawi.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Palas AKBP Indra Yanitra Irawan, S.Ik M.Si, Danramil 08/Barumun Kapten AR Saleh Hasibuan,
Camat Ulu Sosa Hj.Emsi Ermida Hasibuan SE,
Anggota DPRD F/PAN Agus Nasution, Kakan kemenag H.Abdul Manan MA, Kacab Bank Sumut Sibuhuan Indrasyah Edison, Staf Ahli Bupati Drs.Irwan Halomoan Hasibuan, Asisten III Drs.H.Amir Soleh, para Pimpinan OPD,dan Kepala Desa se-Kecamatan Ulu Sosa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda Kecamatan Ulu Sosa.(HS79)

Komentar