Rusaknya Infrastruktur Jalan Membuat Lumpuhnya Perekonomian Masyarakat

Berita Sidik Kasus.co.id

MELAWI – selasa,  04 Pebruari, 2020.
Buruknya infrastruktur jalan yang menghubungkan kota Nanga Pinoh ke Kecamatan Ella dan Menukung akhir akhir ini sangat mengganggu aktivitas lalulintas pengguna jalan.

Sejak pertengahan tahun 2019 ruas jalan tersebut mengalami kerusakan. sampai berita ini ditayangkan belum juga ada reaksi positif dari aparat pemerintah setempat.

Padahal ruas jalan tersebut adalah satu satunya akses jalan penghubung ke Kecamatan Ella dan Kecamatan Menukung bahkan Kecamatan Serawai dan Ambalau Kabupaten Sintang.

Selain aktivitas masyarakat sehari hari jalan tersebut dimanfaatkan untuk angkutan sembako dan keperluan mengeluarkan hasil bumi yang dijadikan kebutuhan masyarakat serta arus lalulintas sehari hari.

Salah seorang warga masyarakat Kabupaten Melawi yang namanya tidak mau disebutkan,mengatakan kepada media, sepertinya Pemerintah melalui Pemerintah Daerah Kabupaten Melawi sama sekali tidak memperdulikan akses jalan yang rusak tersebut.

Inikan jalan umum jalan yang seharusnya merupakan tanggung jawab pemerintah baik Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah seharusnya jeli untuk melihat kepentingan warga masyarakat.

Akibat dari dampak rusaknya jalan tersebut sehingga berpengaruh dengan kesenjangan taraf hidup masyarakat. yang mana harga kebutuhan pokok melonjak naik sementara harga jual komoditi hasil bumi menurun akibat ongkos naik berkali lifat. (Jumain)

Komentar