Respon Pendapat Masyarakat, PKPI Elukan Paslon Cabup Cawabup Banyuwangi Yusuf Munib

Berita sidikkasus.co.id

Banyuwangi – Bola politik Pilkada Banyuwangi sudah menggelinding dan sudah memunculkan reka-reka siapa yang akan muncul jadi Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Banyuwangi yang akan maju di Pilkada mendatang.

Hal tersebut ditandai dengan bertebarnya baliho-baliho gambar bacalon-bacalon di beberapa tempat hiasi sepanjang jalan di wilayah Kabupaten Banyuwangi. Dari beberapa gambar berikut nama-nama yang ada, satu pasangan bakal calon yang sudah dipastikan maju yaitu pasangan bakal calon Ipuk Fiestiandani Azwar Anas berpasangan dengan H. Sugirah. Sementara bakal pasangan calon lainnya masih belum ada informasi kepastian siap berkompetisi di Pilcabup Cawabup Banyuwangi.

Cukup mengagetkan ternyata selain bakal pasangan calon Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dan H. Sugirah , ada dua nama bakal pasangan calon yang diharapkan muncul oleh Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Partai Keadilan Dan Persatuan Indonesia (PKPI) Banyuwangi. Siapa itu ? inilah keterangan tertulis dari Alex Budi Setiawan kepada media Selasa 4/8/2020.

“Saya berharap sekali biar demokrasi di Banyuwangi ini terbangun dan terimplementasikan dengan baik.
Setidaknya harus ada calon pasangan lain yang berlaga selain pasangan Ipuk dan H. Sugirah. Untuk calon pasangan lain menurut hasil dari diskusi-diskusi saya dengan teman-teman partai, tokoh masyarakat , tokoh agama. Meyakini bahwa pasangan Yusuf Widyatmoko dan Gus Munib, yang banyak diminta untuk maju oleh masyarakat”, ungkapnya.

Masih menurut Alex Budi Setiawan, “Kalau saya lihat akan ketokohan dan pengalamannya jadi alasan publik memperbincangkannya. Alangkah indahnya jika pak Yusuf sebagai calon di P1 nya dan Gus Munib sebagai calon di P2 nya. Dan saya yakin Gus Munib akan legowo, Alangkah indahnya berdemokrasi di Banyuwangi kalau begitu”, pungkasnya. (Ted/r35).

Komentar