Rangakaian HPN 2020, IWL Bersama Masyarakat ‘Hijaukan Bumi’

Berita Sidikkasus.co.id

LUMAJANG – Rangkaian Hari Pers Nasional (HPN) Ikatan Wartawan Lumajang (IWL) laksanakan kegiatan penghijauan yang mengambil tema ‘IWL Hijaukan Bumi’ yang berlokasi di gunung puji Lemongan, kecamatan Klakah, kabupaten Lumajang, Jawa timur, Sabtu pagi (29/2/2020) pukul 07.30 hingga selesai.

Pada minggu sebelumnya IWL telah menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) bagi bagi sembako di kecamatan Klakah dan di kecamatan Pronojiwo, yang penerimanya adalah para janda tua yang paling tidak mampu.

Kali ini IWL kembali hadir serta mengajak masyarakat untuk peduli pada alam sekitar, yaitu menggelar tanam seribu pohon untuk hijaukan bumi.

Turut serta Dalam kegiatan tersebut, Perhutani , Danramil, Camat Klakah, Kapolsek Klakah, Pemdes Papringan, LMDH Sari Tani, Pokdarwis Sekar Lemongan, Puskesmas Serta KMPK Klakah, Sispala Lumajang, Tagana, LSM Lanusa, Peradi Kab Lumajang, SD Papringan 02 Klakah dan PAUD Fathur Rahman 1,2,3 serta MTs Fathur Rahman Papringan.

Acara diawali apel pagi serta pembagian Bingkisan dan Cinderamata kepada pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan HPN  tahun 2020.

Dalam kesempatannya penasehat IWL, MJ Choir menyampaikan, bahwa betapa penting nya lingkungan itu hijau, untuk menjadi kekuatan tanah, sehingga tidak mudah longsor.

MJ Choir sangat berterimakasih atas semangatnya,” mewakili teman teman IWL saya mengucapkan terimakasih kepada semua peserta yang hadir”, ucapnya.

kepada semua peserta penghijauan, Penasehat IWL, MJ Choir juga berpesan untuk tidak Alergi terhadapan wartawan, “kita bukan musuh, tapi justru hadir bersama masyarakat,” ujarnya.

Tidak ketinggalan dalam Penanaman seribu Pohon juga dihadiri anak -anak Sekolah Usia Dini, Sekaligus mendidik anak-anak dengan tujuan turut serta menjaga kelestarian ekosistem dengan cara ikut pembelajaran dan praktek menanam diareal hutan lindung dilereng Lemongan.

Fitri Nurofila sebagai wakil dari Siswa pencinta Alam (Sispala) Kab. Lumajang sangat berterima kasih karena di ikut sertakan dalam kegiatan penanaman seribu pohon yang dipromotori oleh Ikatan Wartawan Lumajang (IWL). “Kegiatan ini sangat memotivasi kami selaku remaja untuk bisa lebih menjaga kelestarian dan ekosistem, serta sumber Mata Air yang semakin lama semakin berkurang debit airnya,” ujarnya.

Sementara, Aries selaku Asper Perhutani Klakah mengharapkan tidak hanya menanam tapi ada yang lebih penting setelah kegiatan ini, “perawatan sampai tanaman bisa tumbuh kembang itu sangat penting”, jelasnya.

Di kegitan tersebut, Suyut sebagai ketua LMDH berkomitmen, bahwa dirinya bersama Pokdarwis akan merawat pensnaman pohon,” Kedepan pihaknya akan bersinergi dengan Pokdarwis siap untuk menjaga dan merawatnya”, ujarnya.

(Riaman)

Komentar