Berita Sidikkasus.co.id
AGAM SUMBAR – Program kerja yang pertama di lakukan AKP Dedi Kurnia yaitu melakukan pemantauan langsung terhadap personil yang melakukan pengamanan di objek Vital di wilayah hukum Polres Agam.
Setelah laksanakan upacara serah terima jabatan Kasat Shabara Polres Agam pada hari jumat tanggal 21 Januari 2022 kemaren AKP Dedi Kurnia luncurkan 100 hari program kerja baru di lingkungan unit shabara Polres Agam. 24/1/2022.
AKP Dedi Kurnia menyampaikan” pemantauan personil yang di siagakan di tempat objek vital ini akan di cek setiap harinya mulai dari kelengkapan alat keselamatan diri seperti rompi anti peluru dan senjata api yang di pergunakan. Kemudian setiap minggunya akan di lakukan anev pelaksanaan pengamanan.
Program ke dua dari 100 hari kerja nya, AKP Dedi Kurnia menyampaikan “akan segera membentuk team Patroli Dialogis yang baru untuk melaksanakan Patroli mulai dari Siang Sampai malam hari.” Sampai masyarakat di wilayah hukum Polres Agam selalu merasakan kehadiran Polisi di setiap saat.
Lebih lanjut AKP Dedi Kurnia menjelaskan giat 100 hari program kerjanya yang ketiga yaitu akan membentuk kembali giat Comanderwis sat Sabhara Polres Agam. Jadi nantinya setiap pagi personil Sat Shabara akan hadir di penggal penggal jalan untuk membantu mengatur lalulintas seperti menyebrangkan anak di depan sekolah sekolah untuk menghindari rawan kecelakaan.
Program 100 hari kerja yang ke empat AKP Dedi Kurnia menjelaskan akan kembali meningkatkan kebugaran personil Sat Shabara dengan memberikan pelatihan Beladiri dan Latihan dalmas setiap minggu agar personil Sat Shabara Polres Agam tangguh dalam segala Situasi.
Program 100 kerja AKP Dedi Kurnia yang terahir yaitu akan meningkatkan kinerja personil dalam pengamanan mako Polres Agam.
AKP Dedi Kurnia mengharapkan kerjasama yang baik dari semua pihak untuk membantu mengsukseskan program kerjanya tersebut, agar Sat Shabara Polres Agam dapat bekerja dengan baik sesuai dengan tugas Pokoknya.
(Syafrianto.S.Sos)
Komentar