Berita SidikKasus.co.id.
PONTIANAK — KALBAR, – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Wanita (Polwan) ke-76 yang akan jatuh pada tanggal 1 September 2024, Polwan Polresta Pontianak melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial di Panti Asuhan Al Kautsar Jalan KHA Dahlan Pontianak Kota dan Panti Asuhan Tuna Netra Iqro Brailer Jalan Sepakat 2 Pontianak Tenggara. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polresta Pontianak, AKP Inayatun Nurhasanah, S.H., yang turut serta bersama para Perwira Polwan dan Perwakilan Polwan Polresta lainnya dalam memberikan bantuan dan perhatian kepada anak-anak panti asuhan.Rabu 21/08/2024.
Kegiatan Bhakti Sosial ini merupakan bagian dari rangkaian acara HUT Polwan ke-76, yang mengusung tema kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama. Dalam kegiatan tersebut, Polwan Polresta Pontianak menyerahkan bantuan berupa kebutuhan pokok dan perlengkapan lainnya yang dibutuhkan oleh panti asuhan. Selain itu, mereka juga menyempatkan diri untuk berinteraksi langsung dengan anak-anak panti asuhan, memberikan motivasi, serta mengajak mereka untuk tetap semangat dalam meraih cita-cita.
AKP Inayatun Nurhasanah, S.H., dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polwan Polresta Pontianak terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi anak-anak di panti asuhan, serta menambah semangat mereka untuk terus berjuang meraih masa depan yang lebih baik,” ujarnya.
Lebih lanjut, AKP Inayatun juga mengungkapkan bahwa momen HUT Polwan ini menjadi kesempatan bagi seluruh Polwan untuk tidak hanya mengabdikan diri melalui tugas-tugas kepolisian, tetapi juga untuk berperan aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Dengan terselenggaranya kegiatan Bhakti Sosial ini, Polwan Polresta Pontianak berharap dapat mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat dan semakin meningkatkan kepercayaan serta dukungan dari masyarakat terhadap institusi kepolisian.
Kegiatan Bhakti Sosial ini juga diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat dalam hal kepedulian dan berbagi dengan sesama, serta memperkuat peran Polwan sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang tidak hanya bertugas di lapangan, tetapi juga turut hadir dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
Polwan Polresta Pontianak berkomitmen untuk terus menjalankan kegiatan-kegiatan sosial lainnya dalam rangka memperingati HUT Polwan ke-76, sebagai bentuk nyata pengabdian dan kepedulian terhadap sesama.
Publisher : Sofyan.M /Jurnalis Kalbar.
Komentar