Polres Sintang menggelar Apel, Wakapolres Sintang anugerahkan penghargaan Satkamling

Berita sidikkasus.co id

SINTANG KALBAR – Sebagai upaya dalam meningkatkan kemampuan Pam Swakarsa di wilayah Kabupaten Sintang, Polres Sintang menggelar Apel Satuan Keamanan Lingkungan di halaman Mapolres Sintang, Rabu (21/6).

Apel yang dipimpin oleh Wakapolres Sintang Kompol Firah Meydar Hasan, S.H, S.I.K tersebut juga turut diikuti oleh jajaran personel Polres Sintang serta sejumlah Satuan Keamanan Lingkungan dari berbagai Kecamatan.

Pada amanatnya Kompol Firah menjelaskan hal ini dilakukan oleh Kepolisian guna Merevitalisasi Satkamling yang ada di masing-masing wilayah dimana satuan tersebut juga memiliki peranan penting dalam membantu Kepolisian mewujudkan Kamtibmas.

“Kita ketahui bersama Satkamling punya peranan penting di lingkup yang lebih kecil tapi ini juga sangat membantu Kepolisian dalam mewujudkan Kamtibmas khususnya maka dari itu Polri tentunya akan terus engembangkan potensi masyarakat melalui pengamanan swakarsa sebagai upaya memperkuat sistem keamanan lingkungan” Pungkasnya.

Menurutnya Satkamling dapat menjadi early warning terhadap tindak kejahatan yang terjadi di masyarakat.

“Kami berharap awak pos kamling bisa memiliki jiwa polisi bagi diri sendiri. Sehingga mampu menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat di lingkungan masing-masing,” kata Wakapolres.

Selain itu dengan digelarnya Apel Satkamling ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Sintang untuk ikut serta berpartisipasi Mewujudkan Kamtibmas yang kondusif.

Usai Apel tersebut, Wakapolres Sintang secara langsung menyerahkan sejumlah penghargaan kepada pemenang lomba Satkamling yang dimana beberapa pekan terakhir telah dilakukan penilaian oleh Tim Polres Sintang.

( Pewarta kepala perwakilan Kalbar.Ahmad Rezaly.s)

Komentar