Petrus Kasihiw : Kita Sudah Membangun Dari Kota Sampai Pedalaman

Berita Sidikkasus.co.id

BINTUNI – Bupati Teluk Bintuni Ir Petrus Kasihiw, MT mengatakan terkait dengan sarana yang telah dibangun oleh Pemerintah lewat program-program masing – masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah) , ada yang tersebar hingga daerah pedalaman.

” Sedikit lagi kita sudah tembus Moskona Utara dan Moskona Timur , Moskona Utara itu tinggal 12 KM , Moskona Timur tinggal 5 KM sudah tembus, jadi pembangunan tidak hanya ada di Kota ini, “:kata Bupati Piet saat Pelaksanaan apel pagi persiapan HUT Kabupaten Teluk Bintuni ke-18 di Lapangan Argosigemarai , Distrik Bintuni Timur , Senin (7/6/2021)

Selama lima tahun kita membangun di seluruh daerah hanya karena Negeri ini luas Teluk Bintuni ini 21 % luas Papua Barat , terluas bisa jadi tiga kabupaten disini .

Jadi tantangan pembangunan beda dengan daerah-daerah lain , Bupati mencontohkan daerah Kabupaten Sorong, ” yah katakanlah Kabupaten Sorong dari Aimas bisa tunjuk ujung sana, ujung sini cepat , Bintuni tidak seperti itu , membangun Bintuni tidak segampang yang di bayangkan karena tantangan kita lebih besar, masyarakat tersebar di seluruh wilayah, itu tantangan .
Tetapi kita sudah laksanakan semua, ” tegasnya.

Saya berterimakasih kepada teman-teman pimpinan OPD , Pak Sekda , Pak pejabat asisten , Staf Ahli , juga kepada teman-teman pegawai / pejabat eselon 3 dan 4 yang sudah bekerja keras , kita sudah bekerja keras dan hasilnya kita sudah rasakan dan nikmati saat ini .

Itu masih banyak yang menjadi beban , tapi kita harus terus bersemangat bekerja terus, kalau kita lihat dari angka makro pembangunan ( indikator makro pembangunan ) kita mengalami peningkatan , angka kemiskinan dari 36,. 6 % dari tahun 2015 , sekarang posisinya 29, 78% rilis dari Badan Pusat Statistik , kita mengalami penurunan walaupun ada ancaman covid-19 ,

” Banyak orang mengeluh, tapi mereka mengeluh tidak melihat ke sekitarnya , ada yang lebih susah dari kita , ada Kabupaten yang lebih susah dari kita. Tapi karena Kitong Bintuni ini sudah terbiasa hidup enak, tohh… Jadi begitu menghadapi sedikit situasi yang tidak nyaman , orang mengeluh. Keluhan-keluhan inj mari kita dengar , mari kita simak dengan baik, keluhan ini apakah benar-benar mereka perlu kita tolong , kita bantu , kita berdayakan atau hanya keluhan-keluhan sekedar cerita-cerita biasa saja. Cerita di medsos supaya rame toh ” sindir Piet. (Ser)

 

Caption: Pelaksanaan Apel pagi persiapan HUT Kabupaten Teluk Bintuni ke-18 di Lapangan Argosigemarai, Distrik Bintuni Timur, di Pimpin oleh Bupati Teluk Bintuni Ir Petrus Kasihiw MT, Senin (7/6/2021)

Komentar