PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA CABANG XXIX KODIM 0825 LAKSANAKAN WEBINAR SELF HEALING

Berita Sidikkasus.co.id.

BANYUWANGI. Untuk memahami diri sendiri, menerima ketidaksempurnaan, dan membentuk pikiran positif dari apa yang telah terjadi Persit Kartika Chandra Kirana mengikuti webinar self healing yang dilaksanakan di Aula Outdoor Jendral Besar TNI AH. Nasution , Senen (15/03/2021).

Self Healing adalah bagaimana melepas emosi yang terpendam dalam rangka HUT ke-74 Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Kodim 0825 Rem 083 PDV/Brawijaya.

Webinar tersebut diikuti oleh Ny. Ainul Khasanah Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX, Ibu Khunainah Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana dan pengurus Persit lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Dr. Rachmat Budi menyampaikan persoalan adalah sesuatu masalah yang perlu dicari jalan keluar atau penyelesaiannya yang merupakan realitas kehidupan manusia yang harus dipecahkan, jadi segala persoalan pasti selalu ada solusinya seperti kenali masalah secara umum atau mendefinisikan masalah, temukan bukti dari permasalahan, carilah penyebab munculnya masalah, pertimbangkan berbagai kemungkinan untuk menemukan jalan keluar dari masalah, pilihlah jalan keluar yang dengan mudah,
laksanakan penyelasaian,”ucapnya.

Cara melepas emosi yang terpendam caranya kita harus mengontrol apa yang ada difikiran kita, mengontrol nafas kita dengan cara ambil nafas yang panjang, Olahraga, jangan bicara sebelum berfikir, gunakan kreativitas dan meditasi,”tambahnya.

Ny. Ainul menyampaikan sebagai istri seorang prajurit kita harus bisa mengendalikan emosi kita dan bagaimana melepas emosi yang terpendam dengan teknik self healing menyembuhkan diri sendiri dengan mengandalkan potensi yang ada pada diri sendiri guna mengurangi ketegangan serta kecemasan yang terjadi pada diri. Self,”ujar wanita asal Nganjuk.

Solikin/ Pendim.

Komentar