Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Laksanakan Penggalangan Dana Semeru

Berita Sidikkasus.co.id

BANYUWANGI – Bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana erupsi gunung Semeru, anggota dari perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) laksanakan penggalangan dana kepada pengendara yang melintas di perempatan lampu merah Desa Jajag, Kecamatan Gambiran.

Kegiatan yang dilaksanakan sekitar pukul 16:00 Wib sampai sekitar pukul 18:30 Wib. tersebut diikuti kurang lebih 50 anggota warga dari perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Terate Ranting Gambiran. (Senin, 06/12/2021).

Seperti yang disampaikan oleh Herman selaku ketua ranting PSHT Gambiran, bahwasanya kegiatan tersebut memang disengaja guna untuk membantu masyarakat yang tengah di landa bencana erupsi gunung Semeru yang ada di wilayah Kabupaten Lumajang.

“Kegiatan ini memang arahan dari pengurus persaudaraan setia hati terate cabang Banyuwangi yang dimaksudkan untuk membantu masyarakat Kabupaten Lumajang yang tengah dilanda bencana alam gunung semeru, dan hasil dari sumbangan ini kita kumpulkan ke pengurus persaudaraan setia hati terate cabang Banyuwangi untuk langsung disalurkan ke masyarakat terdampak.” Jelasnya.

Masih Herman, berharap dengan sumbangan dari masyarakat ini yang dikumpulkan oleh anggotanya tersebut dapat bermanfaat serta meringankan beban masyarakat yang tengah dilanda bencana alam Semeru tersebut.

“Semoga sumbangan yang sudah kita kumpulkan dari masyarakat ini harapannya dapat bermanfaat bagi masyarakat Lumajang yang terdampak dan semoga masyarakat Lumajang dapat dilapangkan dadanya.” Harapannya.

PEWARTA: YATI

Komentar