Pemkab Mesuji Gelar Rapat di Ruang Sekda Bersama Lembaga Perlindungan Anak 

Berita Sidikkasus.co.id

MESUJI- Pemerintah Daerah Kabupaten Mesuji melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mesuji Edison Basit Habibie didampingi Asisten l(satu) Indra Kusuma Wijaya, Asisten lll dan Plt kepala Kesbangpol Pemdakab Mesuji, membuka rapat bersama Dengan Ketua lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Mesuji, Siti Hasibuan S.Sos bertempat  diruang rapat Sekda,Lantai 2(dua) komplek perkantoran Pemda Mesuji,Desa wiralaga ll (dua)Kecamatan Mesuji,Kabupaten Mesuji,Jumat ( 6/3/20)

Selain dari seluruh kepala OPD (organisasi perangkat daerah )juga hadir para undangan dari 9, perusahaan 2 diantaranya dari perbankan,Rumah Sakit Puri Husada Simpang Pematang, Camat ,kepala desa dari 7 kecamatan yang ada dilingkup Kabupaten Mesuji serta Insan pers .

 

Sekda kabupaten Mesuji,Edison Basid Habibie mengatakan bahwa,Program Nasional tahun ke lll(tiga) Perlindungan Anak di kabupaten Mesuji Merupakan tanggung jawab kita bersama, oleh sebab itu wajib hukumnya pemerintah ,swasta,perusahaan dan masyarakat turut serta melaksanakan pemenuhan atas hak-hak Anak dalam Rangka Perlindungan  terhadap Anak.

“Atas nama pemerintahan Kabupaten Mesuji.saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh OPD, pihak perusahaan, perbankan,dan Rumah sakit swasta serta Masyarakat yang sempat hadir serta ikut mendukung program Nasional tahun ketiga tentang perlindungan Anak di Kabupaten Mesuji ini,” ujar Edison.

Harapan Edison Di tahun ketiga ini (2020) Pemda Mesuji Berharap bisa mendapat Reword,

Sementara Ketua Lembaga Perlindungan Anak Daerah Kabupaten Mesuji,Siti Hasibuan S.sos Mengaku ,selama 2(dua) tahun belakangan ini pihaknya kurang mendapat dukungan  moril maupun matriel dari pemda setempat, hal itu di katakannya saat diwawancarai wartawan usai mengikuti rapat .

“pada prinsipnya pemerintah kabupaten Mesuji,pihak perusahaan,perbankan dan semua OPD yang ada termasuk institusi polri pada Mendukung Program Nasional tentang perlindungan Anak yang kita gelar hari ini,” paparnya penuh semangat.

Selain mendapat dukungan dari berbagai pihak terutama dukungan dari OPD utama seperti Dinas kesehatan,Dinas pendidikan ,dinas sosial dan disdukcapil yang sudah banyak berbuat dirinya juga berharap adanya persamaan persepsi dan pengalokasian anggaran oleh pemda kabupaten Mesuji.

“kami sudah membentuk sekolah Ramah Anak,Puskesmas Ramah Anak serta Desa dan Kecamatan layak Anak.Dalam waktu dekat ini akan dideklarasilan,” paparnya.

Di singgung soal scort pihaknya menjelaskan .
“scort kami lakukan di atas 600 meskipun standart sebenarya scort 500 lebih “pungkasnya .(wayan)

Komentar