Pemerintah Kecamatan Tanjung Mutiara Agam Gelar Bimtek Bagi Perangkat Nagari

Berita. Sidikkasus.co.id.

Agam sumbar – Camat Tanjung Mutiara, Kab.Agam Provinsi Sumatera Barat, melalui Kasi Pemerintahan Weri Ikhwan, yang hadir pada kesempatan itu, mengatakan, peningkatan kapabilitas aparatur tersebut merujuk kepada Peraturan Bupati Agam Nomor 34 Tahun 2020 tentang pedoman penyusunan APB-Nagari tahun 2020.

Guna percepatan dalam pembuatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Nagari (APB-N), Pemerintah Kecamatan Tanjung Mutiara Kabupaten Agam, menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi perangkat nagari di kecamatan itu, Senin (16/11/2020) siang.

Bimtek yang digelar sehari itu, menghadirkan tim ahli dari Pemerintah Kabupaten Agam.

“Kita memberikan pelatihan kepada para wali nagari, sekretaris, kaur perencanaan, bendaharawan, serta ketua bamus nagari,” ujarnya.

Weri berharap, peserta secara bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan agar dapat segera menuntaskan APB-Nagari sehingga bisa mempercepat pembangunan di nagari.

Lebih jauh, Weri menambahkan, terkait besaran anggaran, dana yang diberikan kepada nagari berdasarkan jumlah yang dihitung berdasarkan variabel penduduk, luas wilayah, angka kemiskinan, dan tingkat kesulitan geografis.

Di Kecamatan Tanjung Mutiara, terdapat tiga nagari, yaitu Nagari Tiku Selatan, Tiku Utara dan Tiku V Jorong.

“Hal ini merupakan terobosan dan kebijakan dari pemerintah pusat sampai ke daerah sesuai nawa cita presiden,” ujarnya. (Anto)

Komentar