Berita Sidikkasus.co.id
LUMAJANG – Sebanyak 105 keluarga penerima manfaat kembali menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa tahap 5 Tahun 2021 Desa Tumpeng Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Kamis (29/7/2021).
Penyaluran BLT-DD tahap 5 tersebut berlangsung tertib dengan tidak membuat kerumunan. Pasalnya, penyaluran tersebut bukan hanya memperhatikan protokol kesehatan, namun bantuan BLT di bagikan kepada 105 penerima tanduk duduk, melainkan datang langsung diberikan, dan langsung pulang.
Hadir langsung dalam penyaluran BLT DD tersebut, Kades Tumpeng, Mohamad Deni Purwadi, Perangat Desa, Satgas Covid-19, Babinsa, Babinkamtibmas, dan BPD Tumpeng, serta staf kecamatan Candipuro.
Kepala desa (Kades) Tumpeng, Mohamad Deni Purwadi, diwawancarai sidikkasus.co.id, disela kegiatan nya menyampaikan, bahwa penyaluran BLT DD tahap 5, sengaja dibagikan tanpa adanya kerumunan.
“Mengingat saat ini sedang PPKM level 4, jadi kami pihak desa membagikan dengan tidak membuat adanya kerumunan. Dikasihkan, dan langsung pulang,” kata Deni.
Deni juga mengatakan, bahwa pihaknya untuk kali ini, menyalurkan BLT – DD tahap 5 kepada 105 kepala keluarga penerima manfaat terdampak Covid- 19.
”Penyaluran BLT tahap ke-5 ini sama seperti tahap kemarin sebesar Rp. 300.000 x 105 keluarga penerima manfaat, dengan jumlah, Rp. 31.500.000″, ucapnya.
Lanjut Deni “dengan adanya bantuan yang diberikan, semoga bisa dimanfaatkan dan digunakan dengan sebaik- baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok, dan lebih dari itu saya mengajak kita semua secara khusus masyarakat Desa Tumpeng untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, pakai masker, rajin cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir,” pungkas Deni.
Pantauan sidikkasus.co.id di balai desa Tumpeng, saat pembagian, penerima datang, dana di kasihkan, dan langsung pulang. (Riaman)
Reporter: Biro Lumajang
Komentar