PELANTIKAN 4 PERANGKAT DESA SUKADANA KECAMATAN PABUARAN KABUPATEN CIREBON

CIREBON, JKN –  Acara Pelantikan 4 perangkat Desa Sukadana, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon, dilaksanakan di Balai Desa Sukadana, berlangsung hikmat dan kondusif. Jumat pagi (5/10/2018).

Dalam acara pelantikan 4 perangkat Desa tersebut, dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, Camat serta perwakilan dari Polsek setempat, namun perwakilan dari Koramil setempat tidak dapat menghadiri acara pelantikan tersebut karena bertepatan dengan peringatan hari TNI.


Ke-empat perangkat Desa yang dilantik itu adalah, Andi Lala sebagai Sekertaris Desa (Sekdes), Amrulah Jonata sebagai Kepala Urusan Program (Kaur Program), Muh. Musta’in Bilah sebagaii Kepala Urusan Keuangan (Kaur Keuangan), Siti Barokah sebagai Kepala Desa (Kadus Satu).
Ade Nurhasan yang mewakili Kuwu Desa Sukadana (Supriadi), ketika diwawancara awak media JKN News mengatakan, “tujuan dari pelantikan perangkat Desa ini adalah untuk mengisi kekosongan perangkat Desa, karena dari perangkat Desa yang lama ada yang ditarik ke Kecamatan Pabuaran dan adapula yang mengundurkan diri.

“Harapan saya kepada perangkat Desa yang baru supaya ke kompakkan kinerja antar perangkat Desa selalu terjaga dan pelayanan kepada masyarakat juga lebih ditingkatkan serta diutamakan lagi,” pungkasnya. (Dulkorib-JKN News).

Komentar