Para Jurnalis Dari Berbagai Media Di Bondowoso Lakukan Koordinasi Segera Bentuk Cabang PPWI Di Bondowoso

Berita Sidikkasus.co.id

Bondowoso – Sejumlah awak media/jurnalis dari berbagai Media di Bondowoso adakan pertemuan untuk membentuk organisasi Cabang PPWI ( Persatuan Pewarta Warga Indonesia ) di Kabupaten Bondowoso Jawa Timur.

Telah di adakan pertemuan antar jurnalis, yang di hadiri oleh beberapa media, antara lain :

01. Media Sidikkasus.co.id

02. Media indonesia Jaya,

03. Media Jawara Post

04. Media Sigap 88

05. Media Onewstv.net

06. Media Pillar Post.

Yang bertempat di Cafe Magenda Bondowoso. Rabu (03/11/2021)

Pertemuan ini di prakasai oleh Ilham mulyadi dengan tujuan untuk mewadai para jurnalis yang ada di Kabupaten Bondowoso untuk menjalin dan memajukan kerja sama dengan semua pihak pemerintah maupun swasta dalam dan luar negeri, serta dengan jejaring pewarta di luar bondowoso.

Kegiatan ini juga mempunyai beberapa tujuan:
1. Memperjuangkan dan memasyarakatkan kebebasan dan kemerdekaan memperoleh dan memberi informasi yang benar, bebas dari kepentingan kekuatan tertentu dan bertanggung jawab.

2. Menegakan kode Etik pewarta warga indonesia dan mempertahankan integritas pewarta warga indonesia.

3. Melakukan upaya pembelaan/advokasi yang  berkenaan dengan kegiatan jurnalisme warga kepada pewarta indonesia dan masyarakat umum.

Kegiatan ini mendapat dukungan langsung oleh Bapak Teddy Syachruddin. Ha,. SH,. Pimred Media Sidikkasus.co.id yang berkantor pusat di Kabupaten Banyuwangi dan para Pimred Media yang hadir pada acara diskusi ini.

Pertemuan selanjutnya akan berlanjut dengan agenda pembentukan struktural PPWI Cabang Kabupaten Bondowoso, atas arahan yang sudah di berikan oleh Pimred Media Sidikkasus.co.id.

Pewarta: Yusi.

Komentar