EMPAT LAWANG – JKN. Ditengah gencarnya aparat hukum memerangi penyalah gunaan Narkoba di masyarakat, namun apa jadinya Narkoba di masyarakat kalau oknum aparat hukum itu sendiri yang bermain, apalagi sampai sebagai pelaku penyalahgunaan Narkoba.
Sebelumnya, secara mendadak Polda Sumsel melakukan test urine di Polres Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan, Jumat (11/01/2019) lalu. Dan
hasilnya sungguh mengejutkan, ternyata Oknum Kapolres Empat Lawang positif menggunakan Narkoba.
Untuk oknum Kepolisian yang coba main – main dengan Narkoba, Kapolri tidak akan memberi toleransi. Akhirnya tertuang dalam Surat Telegram Kapolri No ST/118/I/KEP 2019 tertanggal 15 Januari 2019, yang di tandatangani Asisten Kapolri Bidang SDM Polri Irjen Eko Indra Heri.
AKBP. Agus Setiawan akhirnya di copot sebagai Kapolres Empat Lawang. Kapolres itu di .copot karena hasil. tes urine yang dia jalani positif menyebut, dia memakai Shabu – Shabu dan Ekstasi.
”Pencopotan ini. merupakan tindakan yang tegas terhadap pemberantasan Narkoba. Dia menjelaskan masalah Narkoba tak bisa di toleransi ” Ujar Kapolda Provinsi Sumatera Selatan, Irjen Zulkarnain mengatakan terkait pencopotan tetsebut.
.
“Alhamdulillah kalau dicopot. Iya terkait kasus itu. Kalau masalah Narkoba, pasti sensitif dan ini tindakan tegas terhadap pemberantasan Narkoba,” Tegasnya. (team)
Komentar