Nahkoda Komisi lll DPRD Propinsi Malut Berlayar Ke Desa Limbo Bagi Bantuan

Berita Sidikkasus.co.id

Taliabu – Sabtu, 16/05/2020. Ketua Komisi lll DPRD Provinsi Maluku Utara Yakni H. Muhaimin Syarif kembali mengarungi lautan menuju Desa Limbo dan Luhububat Dikecamatan Taliabu Barat Kabupaten Pulau Taliabu Maluku Utara.

Seperti kunjungan sebelumnya, kehadiran Muhaimin Syarif yang akrab disapa Ade Ucu didesa tersebut dalam rangka bersilaturahim sembari memberikan bantuan paket bahan pokok Berupa Beras, Mi instan gula Pasir serta Susu kaleng. Dan untuk mengantisipasi adanya ancaman wabah covid-19, dirinya juga melanjutkan pembagian APD berupa Masker kepada warga setempat.

Bantuan yang disalurkan merupakan bentuk kepeduliannya atas ancaman kelangkaan pangan yang mungkin saja bisa terjadi sejak adanya Himbauan pemerintah tentang pembatasan hubungan sosial serta “Stay at home” guna mencegah penularan Covid 19 yang berimbas pada aktifitas keseharian masyarakat dalam memenuhi kebutuhan.

“apa yang telah saya berikan, saya sadar, Ini tidak seberapa, tapi sebagai sesama manusia, sudah kewajiban kita untuk saling berbagi kepada sesama, terlebih kita dihadapkan dengan 2 momentum yang sangat ambigu, yakni adanya pendemik yang sedang terjadi, juga kita sedang berada didalam bulan suci ramadhan yang seharusnya kita jalani dengan penuh kebahagiaan” Ucap Ade Ucu .

Mengharunya, Ade Ucu dalam kunjungannya kedesa setempat tak pelak meluangkan waktu menyambangi beberapa rumah warga yang ternyata sedang diliputi derita akibat penyakit tahunan yang belum mendapatkan pelayanan medis oleh pihak manapun, sehingga Atas kepekaannya terhadap problema yang terjadi secara tanggap, Dirinya segera berkordinasi dengan pihak medis yang dijadikannya sebagai relasi untuk menyelesaikan apa yang tengah dialami oleh kerabatnya itu.

“kita kadang lupa, bahwa disekeliling kita banyak yang masih mengharapkan sentuhan, dengan apa yang dialami oleh kerabat bahkan saudara saya tadi menjadi pelajaran penting bahwa sebagai seorang pemimpin, harus terus melihat dan merasakan kondisi masyarakat tanpa harus menunggu keluh kesah dari siapapun” Demikian keharuan ade ucu atas kunjungannya yang disampaikan kepada media ini pada Sabtu, 16 Mei 2020 pukul 15.00 Petang. (Deni)

Komentar