Berita Sidikkasus.co.id.
BANYUWANGI – Hujan deras yang di sertai angin kencang terus terjadi di Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur, di saat cuaca ekstrim ada kabar bahwa telah terjadi tanah longsor di Desa Suko Gombengsari Kecamatan Kalipuro pada hari Senen sore sekira pukul 14 : 00 Wib.
Saat itu pula terdengar kabar bahwa warga yang bernama Kasmin sedang melakukan perbaikan saluran pipa air minum untuk masyarakat setempat, namun sampai menjelang waktu magrib korban tidak pulang- pulang ke rumah, dengan hati waswas pihak keluarga bersama warga yang lain mencari ke tempat dimana korban sedang melakukan perbaikan pipa.
Betapa kagetnya pihak keluarga dengan warga yang lain melihat di lokasi perbaikan pipa tersebut mengalami tanah longsor, sehingga tidak banyak basa basi warga langsung terfokus pada reruntuhan tanah longsor untuk mencari korban.
Namun nasib berkata lain sampai menjelang malam pencarian korban tanah longsor belum berhasil di temukan, mengingat waktu yang sudah malam akhirnya pencarian di lanjutkan hari ini Selasa 14 Februari 2023 dengan alat seadanya.
Dalam pencarian atau evakuasi korban tanah longsor, Tagana Dinsos PPKB Kabupaten Banyuwangi masih bersama masyarakat bergotong royong melakukan pencarian di lokasi.
Saat di konfirmasi oleh awak Media melalui sambungan WhatsAp Supardiono selaku anggota Tagana menyampaikan,” untuk pencarian korban tanah longsor memang medannya sangat sulit karena banyak bebatuhan besar- besar sehingga sulit untuk mengevakuasi, namun koordinasi terus di lakukan dengan piha- pihak terkait.” Ucap Supardiono.
Alhamdulillah komonikasi yang kita bangun berhasil, dan dari unsur BPBD,dan BASARNAS sudah dalam perjalan menuju ke lokasi dimana tempat terjadinya tanah longsor. Dengan harapan yang besar dari pihak keluarga semoga korban cepat berhasil di temukan dalam keadaan selamat.
Selain itu kami sendiri bersama personil Tagana Dinsos PPKB Banyuwangi yang lain mohon doanya agar korban saudara Kasmin berhasil di temukan. Dan sampai berita ini di tulis pencarian korban masih terus di lakukan.” Pungkasnya.
REPORTER ( PENDIK)
Komentar