Poto. Teddy Syachruddin. SH. Sekretaris Majelis Pers Nasional Korwil Banyuwangi.
BANYUWANGI – JKN.
Minggu, 14/04/19. Pesta Demokrasi Pemilihan umum serentak di seluruh Indonesia, sudah di ambang pintu. Pada tanggal 17 April 2019..Seluruh Rakyat Indonesia berbondong bondong mendatangi TPS ( Tempat Pemungutan Suara) di wilayah nya masing -masing.
Hari itu adalah hari yang menentukan para wakil rakyat yang mencalonkan dirinya untuk menjadi anggota DPRD, DPRD-PROPINSI, DPR -RI & DPD, Serta yang paling sangat penting, yaitu Calon Pemimpin Negara Republik Indonesia ( Calon Presiden) masa bakti 2019 – 2024.
Dimana Rakyat Indonesia menentukan pilihannya untuk mencoblos / contreng pilihannya masing-masing tanpa ada tekanan dari pihak manapun. Jadikanlah pemilu yang dilaksanakan secara langsung umum bebas dan rahasia, menjadi suatu pesta Demokrasi yang adil dan makmur.
Masyarakat Indonesia sekarang sudah pintar-pintar untuk menentukan pilihannya, tidak gampang di bodohi oleh janji-janji yang pernah di ucapkan oleh para calon legislatif pada waktu untuk mencalonkan dirinya.
Sehingga pada saat mereka jadi, luput dengan janji-janji yang pernah di ucapkan. Jadikanlah Negara Republik Indonesia ini menjadi negara yang besar, adil dan makmur serta menjunjung tinggi nilai -nilai Pancasila dan UUD 1945.
Semoga Pemilihan umum yang sekarang benar-benar bisa memilih wakil – wakil rakyat dan Calon Presiden Indonesia yang berkepribadian lebih mementingkan Rakyatnya untuk menuju masyarakat yang adil dan makmur, bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Majelis Pers Nasional Korwil Banyuwangi, beserta seluruh anggotanya, siap mengawal dan membantu petugas jalannya pesta Demokrasi dengan cara mengawasi TPS ( Tempat Pemungutan Suara).
Sekretaris MPN Korwil Banyuwangi, Teddy Syachruddin. SH, Saat di wawancara awak media JKN mengatakan, ” Kami berharap pada hari Rabu, tanggal 17 April 2019. Jalannya Pesta Demokrasi pemilu lima tahunan sekali ini, untuk memilih para wakil rakyat, Presiden dan Wakil Presiden benar-benar bisa berjalan lancar dan sukses.
Di tambahkannya, Jangan coba-coba melakukan kecurangan, demi masa depan Negara Republik Indonesia yang kita cintai. marilah kita bersama -sama menjaga pemilu ini menjadi pemilu damai, Pungkasnya. (Tim)
Komentar