Masyarakat Desa Pantan kuli Berharap Pada Pemerintah Daerah: Pengaspalan Jalan Akses Pantan Kuli Tembus Jamur Atu

Berita sidikkasus.co.id

REDELONG – Masarakat Desa Pantan Kuli Sangat Mengharapkan Pengaspalan Jalan Sepanjang 3 KM akses jalan perlintasan yang berlokasi Didesa Pantan Kuli Kecamatan Mesidah, kabupaten bener meriah. Dengan kondisi Rusak Parah sampai saat ini masyarakat membutuhkan pengaspalan jalan tersebut selayaknya dibangun,”terutama dimusim Panen kopi saat ini,Rabu -30/11/2022.

Berdasarkan Data yang diterima media ini pada hari 29/11/2022 kemarin dimana kondisi akses jalan ekonomi masyarakat rusak parah berlumpur dan bercampur kerikil, apalagi dimusim hujan sangat sulit dilalui bagi masyarakat jalan tersebut baik penjalan kaki, roda dua atau Roda empat terlebih kondisi jalan berlubang dan kerikil berbatu,Sebagian berlumpur sangat licin,Terutama para petani dalam mengangkut hasil panennya baik kopi dan hasil bumi lainnya.

Kepala Desa Pantan Kuli Melalui Sahmadi selaku dusun pantan Reduk yang Mewakilinya menyampaikan, harapannya,pada pihak Pemerintah terkait” Mohon di perhatikan dan di bantu pembangunan Pengaspalan jalan Desa Pantan Kuli Tembus Jamur Atu Kecamatan Mesidah kabupaten Bener Meriah,kata Sahmadi

“Karna ini Jalan aktif dari Cemparam Jaya ke pantan kuli tembus Jamur Atu” jelas Sahmadi selaku Kadus Pantan Reduk, Dan badan ruas jalan Sudah ada yang longsor,Tambah Sahmadi.

Dikesempatan yang sama
Ketua BPK pantan kuli (Zulham Effendi) menambahkan”Memang Masarakat pantan kuli membawa hasil panen kopi banyak yang terjatuh di jalan Tersebut dikarenakan berlobang ditambah licinnya urusan”, tutup ketua BPK Zulham Effendi. (AJ)

Komentar