Masyarakat Desa Bades Pasirian Diimbau Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana

Berita: Jejakkasusnews.co.id

Lumajang, JKN. Danramil 0821/08 Pasirian Kapten Inf Hasanudin mengimbau masyarakat Desa Bades, khususnya yang berada di pesisir pantai selatan untuk meningkatkan kesiapsiagaan terhadap bencana tsunami yang setiap saat bisa terjadi.

Hal tersebut disampaikannya saat mendampingi Penilaian Lomba Desa Tangguh Bencana Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2019 di Dusun Dampar, Desa Bades, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Senin (16/9/2019).

Hasanudin juga menyampaikan, bahwa sesuai dengan Undang-undang TNI nomor 34 Tahun 2004 TNI berkewajiban untuk membantu menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian dan pemberian bantuan kemanusiaan.

“Selalu tingkatkan kewaspadaan serta saling koordinasi dengan aparat teritorial setempat, sehingga apabila terjadi bencana dapat segera diambil langkah dan upaya untuk mengurangi resiko korban terdampak bencana,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Tim Penilai BPBD Provinsi Jawa Timur Gatot Soebroto mengatakan, bahwa secara keseluruhan Penilaian Desa Tangguh Bencana di Desa Bades Kecamatan Pasirian tergolong baik.

Lebih lanjut, dia juga mengatakan, perlu adanya penambahan repeater agar komunikasi lebih lancar dan jangkauannya lebih luas, serta pemasangan peta evakuasi pada setiap pos ronda sehingga saat terjadi bencana masyarakat dapat mengetahui kemana akan mengungsi.

“Mantapkan pelatihan PPGD (Pertolongan Pertama Gawat Darurat, red) kepada masyarakat, khususnya penduduk perempuan yang jumlahnya lebih banyak, agar dapat membantu tim medis saat terjadi bencana,” pungkasnya.

Reporter: Riaman

 

Komentar