Koramil 0825/07 Cluring Laksanakan Pendampingan Penjualan Minyak Goreng Curah

Berita sidikkasus.co.id

BANYUWANGI – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0825/07 Cluring, Melaksanakan Pendampingan Penjualan Minyak Goreng Curah di Dsn. Sagad Rt. 01 Rw. 01 Ds Tamanagung Kec. Cluring dan sekaligus memastikan stabilitas harga Migor khususnya jenis curah seputaran wilayah Kecamatan Cluring, (07/7/2022).

Seperti terlihat, anggota Koramil 0825/07 Cluring, Pelda Moh Noffel, Mendampingi Penjualan Migor curah dari H. Purnomo dari Wonosobo Kec. Srono untuk warga dan Masyarakat Desa Tamanagung Kecamatan Cluring dan Sekitarnya.

“Dari hasil pengecekan Pelda Noffel, stok minyak goreng mencukupi. dan kami juga tidak menemukan pedagang yang menjual Migor khususnya Migor curah tidak sesuai dengan harga yang telah ditentukan, masih sebatas wajar diseputaran HET,” ucapnya.

Dikonfirmasi secara terpisah, Danramil 0825/07 Cluring, Kapten Inf Edi Supriyono, menyampaikan bahwa kegiatan pemantauan atau pengawasan ini dilakukan sesuai petunjuk dari Komando Atas dalam membantu pemerintah daerah guna mengawasi dan mengendalikan stabilitas harga serta stok minyak goreng curah di pasaran.

Hingga hari ini, ketersediaan minyak goreng diwilayah Kecamatan Cluring mencukupi, tidak ada kelangkaan. Para pedagang mendapatkan pasokan Migor curah dari distributor PT. PARIA Rogojampi. “Pasokan minyak goreng curah tidak ada kendala, masih aman dan lancar,” pungkasnya.(Pelda Moh Noffel).
( Joen SDK )

Komentar