Berita Sidikkasus.co.id
LUMAJANG – Guna mendobrak perekonomian masyarakat warga pasar Krai dan sekitarnya, Koordinator pasar Yosowilangun bekerjasama dengan VIVO CEEL mengadakan belanja gratis, dan bagi-bagi masker di pasar Krai, Jum’at ( 27/11 ) 2020.
Kegiatan belanja gratis dibuka mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai.
Wagito sangat mengharapkan dan memohon kepada semua element masyarakat agar turut mendukung untuk kemajuan pasar Krai.
“Dukungan dari muspika setempat dan tokoh masyarakat, serta tokoh agama sangat diharapkan,” harap Koordinator pasar Yosowilangun, yang juga sebagai koordinator pasar Krai ( Wagito ), saat di temui media ini, disela kegiatannya, Jum’at ( 27/11 ).
Lanjut Wagito, dengan berjalannya waktu mudah-mudahan pasar Krai nantinya akan menjadi pasar umum seperti pasar pasar yang lainnya, “itu harapan kami dan pemerintah Kabupaten Lumajang”, harapnya.
Selain mengadakan kegiatan belanja gratis, Koordinator Pasar Yosowilangun yang juga sebagai koordinator pasar Krai ( Wagito ) juga membagikan masker gratis.
“Ya, saya juga membagikan masker gratis, kepada para warga yang sedang belanja ke pasar Krai,” jelasnya.
Wagito mengimbau kepada warga yang berbelanja ke pasar, agar tetap taat kepada aturan pemerintah, tentang protokol kesehatan.
“Jaga jarak, pakai masker itu wajib, dan jangan lupa cuci tangan,” pungkas Wagito. ( Riaman )
Reporter : Biro Lumajang.
Komentar