Komunitas Panjat Tebing Merah Putih Gelar Latihan Gabungan

Tak Berkategori

CIREBON, (JKN) – Puluhan anggota komunitas olahraga panjat tebing Merah Putih menggelar latihan gabungan se-wilayah III Cirebon di lokasi Batu Lawang, Desa Cupang, Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon belum lama ini.

Menurut pimpinan komunitas tersebut, Rudi S kepada JKN kegiatan latihan tersebut diikuti hampir seluruh anggota komunitas panjat tebing Merah Putih dari Kota/Kabupaten Cirebon, Majalengka dan Kuningan.

“Ini latihan gabungan, dilaksanakan secara rutin setiap bulan sekali. Untuk lokasi, biasanya pindah-pindah sesuai dengan kesepakatan anggota atau ajakan dari pimpinan komunitas. Kadang di Cirebon, Indramayu, Majalengka atau Kuningan,” katanya.

Disebutkannya, untuk kepengurusan dalam komunitas panjat tebing ada empat sesuai dengan wilayah III Cirebon, antara lain Indramayu di sana kepengurusannya dipimpin oleh, Angga. Sementara di Cirebon, dirinya sendiri dan Majalengka ada, Adhyt, sementara Kuningan, Melyna.

“Makanya, untuk lokasi latihan penentuannya dilakukan koordinasi setiap pemegang wilayah itu. Memang biasanya sih muter, tergantung kesepakatan saja,” pungkasnya. (tim)

Komentar