Berita sidikkasus.co.id
Baharkam Promoter! – Pelibatan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam mengawal rencana kebijakan pemerintah menerapkan tatanan kehidupan baru (new normal) menjadi topik pembahasan pada talkshow “Polri Promoter: Polri dan New Normal” yang disiarkan langsung TvOne, Selasa, 9 Juni 2020.
Talkshow yang disponsori oleh Divisi Humas Polri ini menghadirkan Poengky Indarti SH, LL.M (Komisioner Kompolnas), Drs H Ali Mochtar Ngabalin MSi (Kedeputian IV Bidang Komunikasi Politik & Diseminasi Informasi Kantor Staf Presiden), dan Komjen Pol Drs Agus Andrianto SH, MH (Kabaharkam Polri sekaligus Kaopspus Aman Nusa II) sebagai narasumber.
Poengky Indarti berpendapat pelibatan Polri dalam new normal merupakan langkah tepat. Karena menurutnya, selain menegakkan hukum, tugas Polri adalah memberikan pelayanan, pengayoman, dan perlindungan kepada masyarakat, serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
“Masyarakat melihat Polri seperti Superman. Polri harus tetap humanis dan kembangkan inovasi-inovasi dan mampu membuat masyarakat kita aman dari COVID-19,” kata Poengky Indarti.
Ia menjelaskan, masyarakat kalau melihat Polri akan merasa segan. Oleh karena itu, jika Polri terlibat dalam memberikan edukasi dan sosialisasi tatanan kehidupan baru, maka masyarakat akan berusaha untuk ikut disiplin. “Bila ini berhasil, akan ada poin positif dan Polri akan semakin dicintai oleh masyarakat,” imbuh Poengky Indarti.
Senada dengan itu, Ali Mochtar mengibaratkan polisi seperti kunci Inggris, yang dapat digunakan untuk banyak keperluan. Dalam konteks new normal, peran personel Polri dapat dimanfaatkan untuk mendampingi dan mengedukasi masyarakat guna memutus mata rantai persebaran COVID-19.
“Yang dikhawatirkan adalah orang tanpa gejala. Hasil survei, 56 persen masyarakat puas penanganan COVID-19. Imbauan TNI-Polri harus terus menerus karena hal tersebut untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Masyarakat itu perlu kita dampingi dalam hal edukasi karena tidak semua masyarakat itu jenderal atau doktor. Ini untuk kepentingan kita semua bangsa dan negara,” kata Ali Mochtar.
Berdasar pada pernyataan Kapolri, Kabaharkam Polri menegaskan, Polri akan mendukung apapun kebijakan pemerintah, termasuk mengawal penerapan new normal dalam rangka pencegahan dan penanganan pandemi COVID-19.
Komjen Pol Agus Andrianto mengungkapkan, Polri selalu berupaya memberikan edukasi dan mendisiplinkan masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan lewat pendekatan humanis serta menghindari tindakan kontraproduktif.
“Sekecil apapun kegiatan yang menyimpang, selalu kita evaluasi. Dan Kapolri pun akan memberikan reward kepada personel yang melakukan tugas melampaui bidang tugasnya,” kata Komjen Pol Agus Andrianto.
[AKP Bambang AS]
Komentar