Kominfo Sintang Gelar Sosialisasi Bijak Gunakan Media Sosial Bagi Pelajar SMA Negeri 1 Binjai Hulu

Berita sidikkasus.co.id

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sintang melaksanakan Sosialisasi Literasi Media Sosia Bagi Kalangan Pelajar di SMA Negeri 1 Binjai Hulu pada Rabu, 20 November 2024.

Hadir pada kegiatan tersebut Kepala SMA Negeri 1 Binjai Hulu Tulus Santoso, Kabid Komunikasi Publik pada Dinas Kominfo Kabupaten Sintang Syukur Saleh, Tim BNN Kabupaten Sintang dan pelajar SMA Negeri 1 Binjai Hulu.
Syukur Saleh Kabid Komunikasi Publik pada Dinas Kominfo Kabupaten Sintang menyampaikan bahwa Dinas Kominfo Sintang sengaja datang ke sekolah-sekolah di Kabupaten Sintang untuk mendorong literasi digital.
“SMA Negeri 1 Binjai Hulu ini menjadi sekolah ke 9 yang sudah kami datangi. Dan ada beberapa sekolah lagi yang akan kami datangi di tahun 2025, dengan maksud berbagi informasi tentang cara cerdas menggunakan media sosial yang benar” terang Syukur Saleh
“kegiatan ini di adakan bertujuan agar para pelajar di Kabupaten Sintang agar semakin memiliki kemampuan dan cerdas dalam menggunakan media sosial. Dan bersama-sama mencegah dampak negatif penggunaan media sosial yang salah dan pelajar bisa memanfaatkan media sosial untuk hal yang positif. seperti menjadi seorang youtuber” terang Syukur Saleh
“kami berharap kegiatan ini bermanfaat, dan para pelajar di SMA Negeri 1 Binjai Hulu ini bisa menyimak, mendengarkan dan memahami materi yang nanti akan disampaikan oleh Tim Kominfo Sintang” terang Syukur Saleh
Sementara Bakir selaku Wakil Kepala SMA Negeri 1 Binjai Hulu menyampaikan senang karena sekolahnya bisa dikunjungi oleh Dinas Kominfo Kabupaten Sintang dalam rangka menyampaikan informasi tentang penggunaan media sosial.
“kita tahu, para pelajar ini semua punya handphone dan sudah menggunakan internet, serta memiliki akun media sosial. Kami percaya sosialisasi ini sangat berguna. Saat ini HP sudah melekat dengan diri kita. Kita sudah tergantung dengan teknologi bahkan susah dipisahkan. Kita sudah tidak mungkin menolak kemajuan teknologi yang ada” terang Bakir
“kami juga sepakat, agar para pelajar bisa menggunakan media sosial dengan bijak dan cermat. Bahkan ke depan, kami akan bekerjasama dengan Kominfo Sintang untuk mengisi kegiatan di SMA Negeri 1 Binjai Hulu yang berkaitan dengan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila” tutup Bakir.

Pewarta kepala perwakilan media sidikkasus.co.id.kalbar.
A,Rezaly,s

Komentar