Berita Sidikkasus.co.id.
BANYUWANGI – Klinik Pratama dr Didik Sulasmono yang beralamat di Dusun Sidorejo Desa Gitik Kecamatan Rogojampi Banyuwangi Jawa Timur, hari ini menggelar Rontgen gratis, acara ini terselenggara atas kerjasama Klinik Pratama dr Didik Sulasmono dengan Dinas Kesehatan dan Parahita Laboratorium dari Banyuwangi Jum,at 20 September 2024.
Kegiatan Rontgen gratis ini tidak hanya untuk para pasien Klinik Pratama dr Didik Sulasmono ( KDS ) melainkan terbuka untuk umum, sementara di hari pertama Kamis 19 September peserta yang sudah selesai di lakukan Rontgen sebanyak 60 orang, dan untuk hari ke dua di perkirakan sama kuotanya yakni 60 orang. Kegiatan tersebut di mulai sejak hari Kamis dan berakhir pada hari Jum at 20 September 2024.
Sementara Ibu Diah Fitrianingsih, S. Keb, Ch sebagai pimpinan KDS menyampaikan ” kegiatan ini di lakukan agar temuan- temuan TBC pada peserta dan pasien bisa di tangani dengan segera, sehingga jangan sampai menular kepada yang lainnya dan bisa memberikan estimasi yang baik untuk Kabupaten Banyuwangi khususnya bagi Klinik dr Didik Sulasmono.” Ucap Diah.
Selain itu KDS juga bekerjasama dengan Puskemas Gitik Rohojampi sehingga bisa memberikan skrining TB dan diabet melitus ( DM ) yang nantinya akan bisa memberikan wajah Indonesia dalam upaya program bebas TB. Yang kedua Saya ucapkan banyak terima kasih yang sebesar- besarnya kepada semua yang telah mensuport dan mendukung kegiatan ini terutama kepada teman- teman media dan teman dari Forum Rogojampi Bersatu ( FRB ).
Lebih lanjut Diah Fitrianingsih mengatakan,” pasien- pasien KDS sangat antusias untuk ikut serta dalam kegiatan Rontgen gratis ini agar mengetahui penyakit dalam dirinya sehingga bisa di obati dan menjadi sehat, sedangkan pasien kami KDS yang ikut serta menjadi prioritas utama. Ungkapnya.
Dalam hal ini, H. Mohammad Nasir selaku peserta Rontgen gratis asal Dusun Jagalan Desa Rogojampi mengatakan,” rasa syukurnya dan terima kasih kepada Klinik Pratama dr Didik Sulasmono yang bekerjasama dengan Dinkes dan Laboratorium Parahita dari Banyuwangi mengadakan Rontgen gratis sehingga saya bersama keluarga bisa ikut serta dalam kegiatan ini, semoga apa yang di lakukan oleh KDS benar- benar bermanfaat untuk masyarakat Banyuwangi.
Tidak hanya itu, kami sangat senang dengan adanya Rontgen gratis ini karena tidak di pungut biaya, seandainya saya Rontgen di luar pastinya saya bayar dan itupun biayanya mahal. Kami berharap dan berdo,a semoga keluarga besar KDS khususnya bagi para dokter dan perawatnya selalu di berikan kesehatan, panjang umur serta diberikan rizqi yang melimpah, Amin. Pungkasnya.
REPORTER ( PENDIK )
Komentar