Ketua FKKC Ajak Seluruh Kuwu Atasi Setiap Permasalahan di Tengah Masyarakat

Tak Berkategori

CIRBON, (JKN) – Ketua Forum Kuwu Kabupaten Cirebon, Moch. Charkim menegaskan terbentuknya forum kuwu yang digawanginya tidak lain adalah menumbuhkan kebersamaan seluruh kuwu yang ada di Kabupaten Cirebon.

Hal lainnya, adanya FKKC juga untuk selalu berupaya mengatasi adanya permasalahan di tengah masyarakat, khususnya berkaitan dengan tugas pokok seorang kuwu.

Menurut Ketua FKKC yang juga Kuwu Desa Bungko, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon dirinya menegaskan jika adanya wadah FKKC merupakan bentuk kebersamaan di antara kuwu, seperti sharing dan silaturahmi di antara kuwu yang jumlahnya sekitar 412 kuwu.

“Kita menyadari, setiap desa itu ada perbedaan dalam beberapa hal. Maka, di sanalah terbentuknya FKKC sebagai wadah komunikasi dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang ada di desa,” terangnya.

Perlu diketahui, katanya FKKC merupakan lembaga atau organisasi yang boleh dibilang eksklusif, pasalnya tidak semua orang bisa masuk dalam FKKC tersebut, artinya ujarnya mereka yang hendak masuk FKKC yang syarat utamanya harus menjadi kuwu terlebih dahulu.

Terbentuknya FKKC yang awalnya FKKD sekitar tahun 2009, sementara dirinya menjabat sebagai ketua FKKC sejak tahun 2014 sampai tahun 2017, sementara saat ini dirinya menjabat ketua FKKC periode kedua yakni hingga tahun 2021 nanti.

“Untuk agenda kami di FKKC yakni silaturahmi ke wilayah kecamatan di Kabupaten Cirebon, hal itu kita lakukan setiap bulan sekali,” pungkasnya. (tim/JKN)

Komentar