Kedatangan Kapolres Baru Beserta Kapolda Maluku Utara, Pemkab Taliabu Sibuk Berbenah

Berita Sidikkasus.co.id

BOBONG,- Ketua DPC GPM Pulau Taliabu, Lusman. Saat di wawancarai soal Kedatangan Kapolres baru dan kunjungan Kapolda Maluku Utara ke Ibu Kota Bobong dalam waktu dekat ini.

Ia menyatakan saat ini Pemkab Pulau Taliabu lagi sibuk-sibuknya berbenah.

Namun sungguh disayangkan bahwa upaya Pemda untuk coba menghiasi wajah Ibu Kota Bobong saat ini hanyalah Kamuflase semata.

Apalagi yang akan datang adalah Kapolda Maluku Utara, dimana beberapa kasus dugaan penyalahgunaan keuangan negara yang terjadi di Lingkup Pemerintah Daerah Pulau Taliabu masuk dalam daftar penanganan Polda Maluku Utara.

“Sangat nampak kalau upaya yang dilakukan Pemda saat ini hanyalah sekedar cari muka di momentum kehadiran Kapolres Baru dan Kunjungan Kapolda Maluku Utara,” Ujar bung Dex. Senin, 23/1/2023.

Kata bung Dex, Beberapa aitem pekerjaan siluman yang dilakukan, seperti halnya dari Dinas PUPR tentang pergantian Paving blok pada beberapa titik trotoar jalan yang hitungannya belum cukup setahun selesai dikerjakan kemudian hari ini di bongkar ulang dan di ganti dengan keramik, bukankah itu adalah kegagalan perencanaan yang endingnya hanyalah menghabiskan anggaran daerah.

“Kemudian ada juga pekerjaan tutup lubang jalan yang dilakukan asal jadi, “lubang jalan ditutup tanah kemudian diplester dgn aspal”. Termasuk proyek pemasangan Lampu Tenaga Surya pada median jalan poros dalam Ibu Kota Bobong yang terlalu berlebih-lebihan, sementara yang sudah ada terpasang sejak lama tidak diaktifkan (menyala) hanya karena Daerah tidak pernah membayar biaya penggunaan listrik Ke pihak PLN,” cetusnya.

Bung Dex (Ketua DPC GPM Pulau Taliabu) menyebutkan masih banyak proyek bermasalah dan tergolong mangkrak dari dinas PUPR di luar sana yang seharusnya menjadi prioritas, seperti proyek pembangunan jalan Beringin Nggele dan Nggele Lede, Pencairan masing-masing 30% tapi progresnya nol hingga saat ini.

Olehnya itu DPC Gerakan Pemuda Marhaenis Pulau Taliabu Mengharapkan dalam momentum kehadiran Kapolres Baru Dan Kunjungan Kapolda Maluku Utara di Kabupaten Pulau Taliabu dapat membawa angin segar terhadap penanganan kasus-kasus penyalahgunaan keuangan negara.” terangnya. ( Jek/Redaksi)

Sumber” DPC Gerakan Pemuda Marhaenis Pulau Taliabu Maluku Utara.

Komentar