Berita Sidikkasus.co.id
Cilangkap (Jakarta Timur) – Kepala Sekretariat Umum TNI Angkatan Udara (Kasetumau) Kolonel Adm Wahju Tjahjadi, S.S., C.Fr.A. membuka kegiatan Pengarahan dan Penataran Administrasi Umum (Adminu) Tahun Anggaran 2021, bertempat di ruang kelas Setumau, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (14/09/2021).
Pada kesempatan tersebut Kasetum, menyampaikan, kegiatan pengarahan dan penataran tersebut merupakan forum komunikasi dalam mendapatkan berbagai informasi di bidang kesekretariatan di lingkungan TNI AU.
Lebih lanjut disampaikannya, pengarahan dan penataran ini, juga sebagai sarana untuk saling berinteraksi, sekaligus merumuskan cara penyelesaian terkait bidang Admin TNI AU dan menyelaraskan persepsi antar pejabat administrasi di TNI AU.
“Pembina dan pengelola Adminu baik tingkat pusat maupun tingkat satuan, harus memiliki pemahaman yang sama dalam mengimplementasikan Adminu di unit kerjanya masing-masing, agar dapat meningkatkan kinerja organisasi TNI AU,” jelas Kasetumau.
Pada penataran Adminu tersebut, seluruh peserta menerima pemaparan tentang Administrasi Umum dan Tulisan Dinas yang disampaikan oleh Letkol Adm Dodi Harjon, S.Pd., M.Si.,
Selain itu, juga disampaikan materi tentang Kearsipan oleh Letkol Adm I.B. Made Suryawan, S. Sos., M.A.P., dan materi Undangan dan Tata Tempat yang dipaparkan oleh Letkol Adm Akhmad Saerozi.
Acara yang berlangsung selama satu hari tersebut, diikuti oleh para Kabagum di jajaran Mabes TNI AU dan para Kabagum di jajaran Balakpus, serta Kotama di wilayah DKI Jakarta.
Pewarta: Supri
Komentar