Kasatreskrim Polresta Banyuwangi Bersama Jajaran Jaga Kamtibmas Menjelang Lebaran Idul Fitri 1442 H

Berita Sidikkasus.co.id.

BANYUWANGI – Satreskrim Polresta Banyuwangi bersama jajaran anggota reskrim polsek-polsek untuk menjaga Kamtibmas di bulan Ramadhan dan jelang hari raya Idul Fitri 1442 H. Kasat Reskrim Polresta Banyuwangi AKP. Mustijat Priyambodo, SIK saat ditemui oleh Ketua DPC LSM KOBRA Banyuwangi Daud Djoni, WD, dia mengatakan, ” Jelang Idul Fitri 2021 dan di bulan Ramadhan 1442 hijriyah ini, Kami bersama jajaran Kanit Reskrim polsek-polsek dan sudah ada telegramnya dari Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Arman Asmara Syarifudin terkait antisipasi terjadinya tindak kejahatan 3C (curi, curat, curas) dan sudah dilaksanakan bersama jajaran Kanit reskrim polsek-polsek bersama anggota melalui program Kring Serse, ” ungkap Kasat Reskrim, Jumat (30/4/2021)

AKP. Mustijat Priyambodo menambahkan,” Untuk program Kring Serse kegiatannya preventif/pencegahan seperti patroli di tempat-tempat vital yaitu toko emas, bank, perbankan, terminal, swalayan, bandara dan pelabuhan. Harapannya agar masyarakat ikut bersama membantu terciptanya situasi di Banyuwangi agar aman dan kondusif.” tambahnya.

Ketua DPC LSM KOBRA Banyuwangi Daud Djoni, WD menyampaikan,” Kami siap bersinergi dengan Satreskrim Polresta dan jajaran Reskrim polsek-polsek untuk ikut sertanya menjaga Kamtibmas di Kabupaten Banyuwangi aman dan kondusif ” . (Joen SDK)

Komentar