Berita SidikKasus.co.id
MELAWI-KALBAR, – Kapolsek Nanga Pinoh Iptu Edi Marwan melakukan silaturahmi dengan Camat dan Koramil yang juga merupakan unsur Forkopimcam Nanga Pinoh pada Jum’at, (24/03/2023) pagi.
Kapolres Melawi AKBP Muhammad Syafi’i melalui Kapolsek Nanga Pinoh Iptu Edi Marwan mengatakan silaturahmi dan perkenalan diri yang dilakukan untuk meningkatkan sinergitas bersama unsur Forkopimcam Nanga Pinoh.
“Silaturahmi dan perkenalan diri untuk meningkatkan sinergitas bersama unsur Forkopimcam Nanga Pinoh,” ujarnya.
Iptu Edi Marwan juga mengatakan selain bersilaturahmi, ia meminta dukungan Forkopimcam untuk mendukung tugas Polsek Nanga Pinoh dalam menjaga Kamtibmas.
Dalam kesempatan tersebut Camat Nanga Pinoh Hendra Permana mengatakan akan selalu bersinergi bersama Polsek dalam menjaga Kamtibmas tetap kondusif.
Kapolsek Iptu Edi Marwan Saat Bersilaturahmi di Koramil Nanga Pinoh
“Kami berkomitmen akan terus bersinergi dengan Polsek dalam menjaga Kamtibmas di Kecamatan Nanga Pinoh ini,” ujarnya.
Hendra juga menyampaikan ini merupakan langkah yang baik untuk selalu berkoordinasi agenda kegiatan bersama kedepannya.
“Tentu ini langkah yang baik guna koordinasi lebih jauh dalam agenda kegiatan bersama kedepannya,” tuturnya.
Camat juga menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Nanga Pinoh yang telah melakukan silaturahmi.
“Terima kasih silaturahmi yang dilakukan dan kedepannya koordinasi akan terus kami tingkatkan,” tutupnya.
Publish:(Harjono/Biro Melawi).
Komentar