Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol. Arman Asmara Syarifuddin, Berikan Bantuan Wakaf Al-Qur’an & Sarung Tenun Kepada KKSS Banyuwangi

Berita Sidikkasus.co.id

BANYUWANGI | Sekretariat BPD KKSS Banyuwangi ( Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan ) yang terletak di Lingk. krajan rt.02 rw.02 Kampung Mandar, Kecamatan Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi. Tepatnya Dibulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini, menerima wakaf berupa Kitab suci Alqur’an sebanyak 100 Kitab dan Sarung Tenun sebanyak 100 Lembar dari Bapak Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin. SH., SIK,.MH. Jum’at. 23/04/2021.

Penyerahan bantuan wakaf berupa Kitab suci Alqur’an dan sarung tenun tersebut, langsung dari Kapolresta kepada Ketua BPD KKSS Banyuwangi H. Nurmansyah.sh.,mh yang kebetulan juga perwira polisi yang menjabat kanit pidsus Polresta Banyuwangi.

Sebagaimana diketahui bahwa Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin adalah seorang Perwira polisi berdarah Bugis Makassar. Dimanapun beliau bertugas selalu berkoordinasi kepada pengurus KKSS di wilayah tersebut. Dan kebetulan di Kabupaten Banyuwangi saat ini Arman bertugas menjabat sebagai Kapolresta Banyuwangi, di sela sela tugasnya, Arman menyempatkan pemikirannya untuk melakukan kemaslahatan umat muslim di bulan suci Ramadhan ini dengan cara mewakafkan Kitab suci Alqur’an dan Sarung Tenun Kepada BPD KKSS Banyuwangi, Organisasi Masyarakat kesukuan yang kebetulan juga beliau di dapuk sebagai Dewan Pembina BPD KKSS Banyuwangi.

Ipda.H.Nurmansyah. Selaku Ketua BPD KKSS Banyuwangi, yang di wakili oleh Departemen Humas KKSS Banyuwangi, Teddy Syachruddin.ha.sh, Menyampaikan Ucapan Terim kasih yang sebesar-besarnya, kepada Bapak Kapolresta Banyuwangi,  Yang juga sebagai Dewan Pembina BPD KKSS Banyuwangi.

Semoga Bantuan Wakaf berupa Kitab suci Alqur’an dan Sarung Tenun sebanyak masing-masing 100 Kitab dan 100 Lembar, di ridhoi oleh Allah SWT,, Amin yrb.
Dan insya Alloh besok Sabtu, akan kita bagi-bagikan ke Masjid-masjid di sekitaran Banyuwangi.

Pewarta: Teddy

Komentar