Kapolres Cirebon kota Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Lodaya 2020 dan Pemusnahan Barang Bukti Narkoba

Berita Sidikasus.co.id

Cirebon – Tinggal menghitung hari, Umat Kristiani akan merayakan Natal dan masyarakat akan menyambut pergantian Tahun. Bertempat diLapangan Balaikota Cirebon Jl. Siliwangi No. 84 Kota Cirebon telah berlangsung kegiatan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Lodaya 2020 dan Pemusnahan Barang Bukti Narkoba Polres Cirebon Kota dalam rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2021 dengan Penanggung jawab Kapolres Cirebon Kota AKBP SYAMSUL HUDA, S.IK, SH, M.Si. Senin (21.12.2020)

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Cirebon Drs. NASHRUDIN AZIS, SH,., Sekda Kota Cirebon Drs. AGUS MULYADI M.Si,. Ketua DPRD Kota Cirebon dr. AFFIATI A S.Pd, Kapolres Cirebon Kota AKBP SYAMSUL HUDA, S.Ik, SH, M.Si,. Dandim 0614 Kota Cirebon LETKOL Inf HERRY INDRIYANTO,., Danyon arhanud LETKOL arh. HARIS ATMAJA ADINATA. SE,., Danlanal cirebon LETKOL Laut (P) AFIF YUHARDI PUTERA, S.E., M.M.,MA,., Dandenpom diwakili oleh wadandenpom MAYOR CPM. AYAN SOFIAN, Danyon brimob C diwaklili danki IPTU ABANG, SH,., Kajari diwakili oleh jaksa Evelin,..

Amanat Kapolri yang dibacakan oleh Kapolres Cirebon kota dalam apel gelar pasukan pada saat ini diantaranya apel gelar pasukan operasi lilin 2020 ini diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Polri mulai dari tingkat Mabes Polri hingga kesatuan kewilayahan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi lilin 2020 dalam rangka pengamanan perayaan natal tahun 2020 dan tahun baru 2021.

“Polri menyelenggarakan operasi lilin 2020 selama 15 hari mulai dari tanggal 21 Desember 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021 mengedepankan pre-emtif dan preventif serta Humanis serta penegakan hukum secara tegas dan profesional. Dengan melibatkan 83.917 personel Polri, 15.842 personel TNI, serta 55.086 personel instansi terkait lainnya yang ditempatkan pada 1.607 pos pengamanan dan 675 pos pelayanan.

“Pengamanan ini tidak boleh dianggap sebagai agenda rutin tahunan biasa, cenderung under estimate dan kurang waspada di masa pandemi covid 19 Saat ini. Bisa menimbulkan Cluster Cluster baru penyebaran covid-19.

“selain itu juga Kapolri mengucapkan terima kasih dan memberi penghargaan kepada seluruh personil dan pemangku kepentingan yang terlibat dalam operasi lilin tahun 2020.

“Sekecil apapun peran yang diberikan kepada mu itu akan memberi Catatan sejarah bagi perjalanan hidupmu, yang suatu saat bisa kamu torehkan dan ceritakan kepada anak cucumu kelak Saya juga mengucapkan “Selamat hari raya Natal 2020 dan tahun baru 2021”.

Setelah kegiatan apel, gelar pasukan Operasi Lilin Tahun 2020 dilanjutkan Pemusnahan Barang Bukti Narkoba diantaranya Miras sebanyak 10.300 botol., Tuak sebanyak 900 liter., Ciu sebanyak 100 botol., Miras oplosan sebanyak 100 plastik., Ganja sebanyak 1 kg., Shabu sebanyak 506,4 gram dan Obat – obatan sediaan farmasi sebanyak 13.790 butir. Jelas Kasubbag Humas Iptu Ngatidja, SH.MH0

(REDAKSI)

Komentar