Kakanwil NTB Lantik Ketut Akbar Herry Achyar Kalapas Kelas II A Mataram

Berita sidikkasus.co.id

Mataram – Mantan Kalapas kelas II A Kabupaten Banyuwangi, Ketut Akbar herry ahcjar Hari ini kamis (7/1/20) Sudah resmi meninggalkan Tanah kelahiranya di Banyuwangi, Dan Menjabat di tempat yang baru, sebagai Kalapas kelas II A Mataram.

Akbar panggilan akrabnya Semasa kepemimpinan di lapas kelas II A Banyuwangi, Banyak sekali mengalami perubahan, Membawa kreatifitas WBP (warga binaan pemasyarakatan) Lebih maju dan di kenal kalangan masyarakat, Seperti halnya karya batik lapas dengan nama Bagaju (batik gajah uling) bahkan seni music pun juga pernah mengisi acara festifal kabupaten banyuwangi, bahkan music lapas (jeruji akustik) juga pernah menyambut kedatangan kedutaaan amerika di Salah satu hotel berbintang di banyuwangi.

Hari ini kamis (7/1/21) Bertempat di Lapangan Upacara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat, berlangsung Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pejabat Administrasi yaitu Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Mataram. Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Wilayah, Para Kepala Divisi, para saksi dan rohaniawan, serta para pegawai Kantor Wilayah.

Jabatan Administrasi sendiri merupakan poros dari pembangunan sumber daya manusia yang unggul, karena saat ini di era globalisasi lebih menekankan pada kemajuan teknologi tentu harus berpacu pada teknologi yang setiap saat akan terus berkembang. perkembangan itu dapat kita lihat dengan adanya Kemenkumham Corporate University dan revolusi digital dimana dengan Kemenkumham Corpu dan Revolusi Digital diharapkan mampu menjawab isu-isu strategis melalui penyusunan metode-metode yang up to date dan based on information technology. melalui perubahan pola ini diharapkan seluruh pegawai memiliki kesempatan untuk menggali ilmu pengetahuan baik dari dalam organisasi maupun dari luar organisasi dengan pelayanan yang berbasis dengan teknologi yang akan terus diperbaharui serta mengetahui Tugas pokok (TUSI) masing – masing.

Selain itu diharap kepada Pejabat Administrasi jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Ham NTB yang baru saja dilantik dapat mengemban amanah serta bertanggung jawab akan tugas dan fungsinya. Harapan kita semua jajaran berusaha dengan maksimal untuk memajukan Kementerian Hukum Dan Ham khususnya jajaran Kantor Wilayah Nusa Tenggara Barat.

Acara pelantikan disesuaikan dengan protokol pencegahan Covid 19. Pejabat yang dilantik beserta petugas dalam acara pelantikan tersebut diharuskan memakai masker dan sarung tangan serta memberlakukan Social Distancing serta Physical Distancing. Hal ini terlihat dari jarak antara pejabat yang satu sama pejabat lainnya saling berjauhan dan tidak melakukan kontak fisik secara langsung. Hal ini dilakukan untuk saling melindungi dan mencegah penyebaran virus COVID-19.(red)

Publikasi : Redaksi Sidikkasus

Komentar