Berita sidikkasus.co.id
Nanga Pinoh – Hujan deras yang terjadi di wilayah Kabupaten Melawi menyebabkan terjadinya banjir di beberapa Kecamatan di Kabupaten Melawi. Salah seorang warga, yang ditemui, Jumat (27/11/20) mengatakan banjir yang terjadi di dusun Durian Jaya Desa Tanjung lay Kecamatan Nanga Pinoh dan jalan lingkungan Desa Menunuk Kecamatan Belimbing ini akibat cuaca buruk selama bulan november ini sehingga mengakibatkan Air sungai juga meluap, sehingga terjadi banjir,” ujarnya
Berdasarkan pantauan air hujan yang menggenangi rumah-rumah warga bahkan jalan lingkungan itu sudah setinggi 40-an centimeter.
Bahkan kegiatan proyek pemerintah berupa peningkatan jalan lingkunganpun terpaksa terhenti.
Diharapkan kepada seluruh masyarakat agar selalu berhati hati dan waspada untuk menghadapi musim penghujan di akhir tahun yang biasanya berpotensi terjadi banjir bandang.(Jumain)
Komentar